Viral, Suami Ijab Kabul di Hadapan Istri
Reporter Baubau
Minggu, 01 Agustus 2021 / 11:21 am
BAUBAU, TELISIK.ID - Seorang suami menikah di hadapan istrinya viral di TikTok. Video berdurasi 31 detik tersebut, diunggah oleh akun TikTok @rumahpelangi_
Penjelasan dalam video itu, seorang wanita tengah menyaksikan prosesi ijab kabul suaminya yang akan menikah dengan teman SMA-nya.
Dalam video tersebut tampak seorang pria berkacamata sedang berjabat tangan dengan seseorang yang mengenakan kopiah dengan setelan jas hitam.
Raut wajah wanita yang berada di samping pria itu tampak sedih melihat apa yang terjadi di hadapannya.
Dalam video itu tertulis kata-kata yang menggambarkan keadaan di sana.
"Hari ini suamiku menikah dengan teman SMA-nya karena suatu hal,"
"Mereka menikah di hadapanku atas permintaan dan persetujuanku"
"Semoga aku bisa IKHLAS YA ALLAH"
"Sebenarnya aku IKHLAS KARNA ALLAH"
"Tapi mengapa aku tak kuasa menahan air mata"
"Semoga kau bahagia mas"
Baca juga: 12 Tahun Beralih Fungsi, Puluhan Hektare Sawah di Kolut Kembali Diolah
Baca juga: Tolak Pemakaman Secara Protokol, Keluarga Jemput Paksa Jenazah Pasien COVID-19
Unggahan video tersebut telah ditonton 3,6 juta kali, 2.400 kali di share dan 9.663 kali dikomentari pemilik akun TikTok lainnya.
"Aku kira hanya ada di film Indosiar..trnyta," komentar @kesia.kenzie.
"Ketika seorang istri dipoligami dan istri trsbt bilang "aku ikhlas" itu adlh kebohongan besar yg di ucapkan oleh perempuan," komentar @Mee Moon.
"Itu prmpuan sudah sekarat knp msh mau nikah Sm suami orang. hrsnya Dy yang disuruh ikhlas, trm takdir. Banyak istighfar. jgn udh sakit, malah menyiksa orng" komentar @Ranti_Qawiyyjaya.
"saya tidak melarang seorang suami berpoligami...yg penting bukan suami saya," komentar @Nisa
"fix ini shooting drama. logika jman skrg mana boleh berkrumun di RS . apalgi ngadain nikahan tnpa masker" komentar @nila.
"kaya film ayat" cinta si fahri aisyah" komentar @cinalembur.
Belum diketahui pasti kebenaran, kapan dan dimana kejadian dalam unggah tersebut. Telisik berupaya melakukan penelusuran, namun sampai berita ini dibuat belum mendapatkan informasi lanjutan. (C)
Reporter: Harjum Ntry
Editor: Haerani Hambali