Yulia-Rahman Janji Berikan Seragam Sekolah Gratis Siswa SD-SMP Baubau

Elfinasari

Reporter

Sabtu, 23 November 2024  /  10:35 pm

Pasangan calon independen Yulia Rahman-Muhamad Ridwan saat melakukan Kampanye akbar. Foto: Elfinasari/Telisik

BAUBAU, TELISIK.ID – Pasangan calon Wali Kota-Wakil Wali Kota Baubau dari jalur perseorangan, Yulia Rahman-Muhamad Ridwan, menggelar kampanye akbar di Lapangan Lembah Hijau Baubau pada Minggu (23/11/2024).

Kampanye yang dihadiri ribuan masyarakat ini juga dimeriahkan oleh berbagai hiburan, termasuk penampilan band hip hop Buton, dan diwarnai dengan pembagian hadiah kepada warga yang hadir.

Dalam kampanyenya, pasangan calon yang mengusung tagline ‘Kamali’ ini membagikan sejumlah hadiah menarik, antara lain beras, kompor gas, kipas angin, dan berbagai hadiah lainnya, yang membuat antusiasme warga semakin tinggi.

Baca Juga: Nur Alam Bertemu Lukman Abunawas Bahas Kepemimpinan Sultra di Tangan Putra Daerah

Pembagian hadiah yang meriah ini disambut antusias warga yang hadir dan mereka saling berdesakan untuk berebut hadiah.

Calon Wali Kota Baubau, Yulia, memaparkan beberapa program unggulan yang akan dijalankan jika terpilih dalam Pilwali 2024 pada 27 November pekan depan. Salah satunya adalah memberikan subsidi listrik dan air bersih gratis, serta menyediakan seragam sekolah gratis untuk siswa SD dan SMP.

“Kami juga akan memberikan insentif bagi RT dan RW serta bantuan modal untuk pelaku UMKM,” ujar Yulia, yang disambut dengan sorakan dukungan dari warga yang hadir.

Yulia juga memberikan apresiasi atas antusiasme masyarakat yang mendukung pasangan Kamali. “Antusiasme masyarakat sangat besar, dan kami berharap pada 27 November nanti, masyarakat Baubau memberikan suara kepada kami dalam pilwali,” harap dia.

Suami Yulia, Umar Samiun, yang pernah menjabat sebagai Bupati Buton selama dua periode, turut hadir dan menyampaikan apresiasi atas kehadiran warga.

Baca Juga: AJP-ASLI Ingin Jadikan Kota Kendari Berdaya Saing, Inovatif, Sejahtera, dan Aman

“Kami mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya atas kehadiran kalian semua. Semoga pada pilwali nanti kami bisa meraih kemenangan,” kata Umar.

Meski acara kampanye berlangsung meriah, pembagian hadiah sempat menjadi sorotan, karena warga saling berdesakan untuk mendapatkan hadiah yang dibagikan. Yanti, salah seorang warga yang berhasil mendapatkan hadiah berupa kompor mengungkapkan rasa senangnya.

“Saya dapat kompor, tapi pembagiannya agak susah karena banyak orang yang saling berebut,” ujarnya. (A)

Penulis: Elfinasari

Editor: Mustaqim

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS