Arung Jeram Tinukari Kolut Masuk Nominasi Ajang API 2020

Muh. Risal H, telisik indonesia
Jumat, 21 Agustus 2020
0 dilihat
Arung Jeram Tinukari Kolut Masuk Nominasi Ajang API 2020
Arung Jeram Tinukari Kolut. Foto: Ist.

" Alhamdulillah, walaupun objek wisata ini terbilang baru dalam ajang API, namun kita patut bersyukur karena saat ini kita berhasil berharada di urutan ke dua dari Jawa, Kalimantan, Papua dan daerah lainnya yang berhasil masuk 10 besar. "

KOLAKA UTARA, TELISIK.ID - Arung Jeram Tinukari yang terletak di Desa Tinukari, Kecamatan Wawo, menjadi satu-satunya destinasi wisata di Kolaka Utara (Kolut), Sultra, yang masuk nominasi ajang Anugerah Pesona Indonesia (API) Tahun 2020.

Dalam ajang API 2020 kali ini, destinasi wisata Arung Jeram Tinukari yang dirintis sejak 2013 lalu oleh Lembaga Peduli Alam Lingkungan Ekosistem (Palem) masuk dalam kategori wisata air terpopuler.

 

Arung Jeram Tinukari Kolut. Foto: Ist.

 

Pendiri sekaligus ketua Lembaga Palem Sultra, Muhammad Tahrir mengungkapkan, saat ini Arung Jeram Tinukari, Kolaka Utara, berada di urutan kedua dari Jawa berdasarkan hasil poling SMS.

"Alhamdulillah, walaupun objek wisata ini terbilang baru dalam ajang API, namun kita patut bersyukur karena saat ini kita berhasil berada di urutan ke dua dari Jawa, Kalimantan, Papua dan daerah lainnya yang berhasil masuk 10 besar," terangnya, Jumat (21/8/2020).

Lebih lanjut, Tahrir menjelaskan, Arung Jeram Tinukari mulai dirintis secara individu tahun 2013. Setelah itu, pada 2015 dikelolah serta dikembangkan oleh lembaga Palem Sultra  dan 2018 wisata air ini mulai mendapat respon dari pemerintah desa.

Baca juga: Dua Hari, Kabupaten Buton Nihil COVID-19

Atas usaha dan kerja keras tersebut, kini objek wisata Rafting pertama di Kolut dengan kategori great B itu mulai dilirik wisatawan lokal maupun wisatawan asing.

"Sejak mulai terpublis, objek wisata Rafting ini telah dikunjungi oleh para wisatawan baik lokal maupun wisatawan asing, salah satunya wisatawan sekaligus peneliti burung dari negara Prancis," ungkapnya.

Tahrir berharap setelah objek wisata itu diambil alih dan dikelola pemerintah desa, bisa dikembangkan dan menjaga alam yang ada di sekitar Desa Tinukari.

Sementara itu, Bupati Kolaka Utara, Drs. Nur Rahman Umar, MH melalui Video berdurasi 1,31 detik menyampaikan rasa syukur dan terimakasihnya kepada lembaga Palem Sultra atas keberhasilannya mengelola destinasi wisata arung jeram tinukari sehingga dapat terpilih sebagai salah satu nominasi API tahun 2020.

Nur Rahman juga mengajak masyarakat Sultra dan Indonesia pada umumnya untuk memberikan dukungannya dengan cara mengetik API 8B dan mengirim ke 99386.

Reporter: Muh. Risal

Editor: Kardin

TAG:
Baca Juga