Dikbud Sulawesi Tenggara Dukung Pengembangan Fasilitas Pelatihan Guru

Fitrah Nugraha, telisik indonesia
Jumat, 15 Desember 2023
0 dilihat
Dikbud Sulawesi Tenggara Dukung Pengembangan Fasilitas Pelatihan Guru
Sejumlah guru dan kepala sekolah SMA sederajat ikuti seminar TLC untuk menjawab tantangan pendidikan. Foto: Fitrah Nugraha/Telisik

" Dengan dukungan dari Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, diharapkan TLC dapat lebih efektif dalam memberikan layanan pelatihan kepada guru-guru di Sulawesi Tenggara "

KENDARI, TELISIK.ID - Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) Sulawesi Tenggara terus berkomitmen dalam meningkatkan kualitas pendidikan, termasuk pengembangan Teacher Learning Center (TLC) yang membantu peningkatan kompetensi guru.

Salah satu langkah nyata yang diambil adalah mendukung pengembangan Kantor Teacher Learning Center (TLC) guna memfasilitasi pelatihan dan pengembangan kompetensi guru.

Kepala Dinas Dikbud Sulawesi Tenggara, Yusmin mengatakan, fokus utama TLC adalah melakukan pelatihan dan pengembangan kompetensi guru di berbagai sekolah, baik negeri maupun swasta.

Baca Juga: Sebanyak 28 WBTB Diraih Dikbud Sulawesi Tenggara hingga Tahun 2023

Dengan memberikan dukungan untuk pengembangan kantor TLC, pihaknya berharap dapat memperluas dampak positif dari program pelatihan tersebut.

“Kita juga akan siapkan anggaran untuk (perbaikan) kantor TLC ini,” katanya saat mengikuti seminar TLC di SMAN 1 Kendari.

Kepala Dinas Dikbud Sulawesi Tenggara, Yusmin, saat menyampaikan materi pada seminar TLC. Foto: Fitrah Nugraha/Telisik

Dengan dukungan ini, diharapkan TLC dapat lebih efektif dalam memberikan layanan pelatihan kepada guru-guru di Sulawesi Tenggara. Upaya ini sejalan dengan visi Dikbud Sulawesi Tenggara untuk meningkatkan standar kualitas pendidikan di semua tingkatan sekolah.

Ia juga menekankan pentingnya kolaborasi antar guru melalui program TLC untuk mempercepat peningkatan kualitas pendidikan lewat pelatihan para guru.

Guru yang telah mengikuti pelatihan melalui program TLC diharapkan bersedia membagikan ilmu dan keterampilan yang diperoleh kepada sesama guru yang belum mendapatkan kesempatan serupa, agar ilmu dan keterampilan guru di Sulawesi Tenggara semakin merata.

Baca Juga: Kolaborasi SMA Dan Dikbud Sulawesi Tenggara Wujudkan Inovasi Pembelajaran Sukses

"Kami berharap guru-guru yang telah menjalani pelatihan tidak hanya meningkatkan diri sendiri, tetapi juga berbagi pengetahuan dengan rekan-rekan guru lainnya,” katanya.

Ketua TCL Sulawesi Tenggara, Ruslan mengatakan, keberadaan TLC di Sulawesi Tenggara ini untuk memenuhi kebutuhan kurikulum Merdeka Belajar. Sehingga ke depannya, pihaknya terus membuka kemitraan dengan sejumlah pihak dalam meningkatkan kualitas belajar mengajar, khususnya kapasitas guru, di berbagai sekolah kabupaten/kota.

“Kita juga sudah diskusi dengan guru-guru tentang kebutuhan sekolah. Kami siap bermitra dan dalam rangka menjawab tantangan pendidikan demi meningkatkan kualitas pendidikan kita,” ujarnya. (B-Adv)

Penulis: Fitrah Nugraha

Editor: Haerani Hambali

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Baca Juga