Euro 2024: Georgia Kejutkan Portugal dan Lolos 16 Besar

Mustaqim, telisik indonesia
Kamis, 27 Juni 2024
0 dilihat
Euro 2024: Georgia Kejutkan Portugal dan Lolos 16 Besar
Pemain Georgia, Khvicha Kvaratskhelia (kiri), melakukan selebrasi usai mencetak gol cepat ke gawang Portugal pada penyisihan akhir Grup F Euro 2024 di Aufschalke Arena, Gelsenkirchen, Kamis (27/6/2024) dini hari WIB. Foto: euro.com

" Georgia pun memastikan lolos ke 16 besar mendampingi Portugal setelah mengalahkan tim unggulan Portugal 2-0 di penyisihan akhir Grup F Euro 2024 "

JAKARTA, TELISIK.ID – Georgia membuat kejutan dengan mengalahkan tim unggulan Portugal 2-0 di penyisihan akhir Grup F Euro 2024 di Aufschalke Arena, Gelsenkirchen, Kamis (27/6/2024) dinihari WIB. Georgia pun memastikan lolos ke 16 besar mendampingi Portugal.

Selain Portugal dan Georgia, tim lain yang juga lolos di grup ini adalah Turkiye yang di pertandingan lain menang 2-1 atas Republik Ceko.

Kejutan Georgia atas Portugal sudah dibuat sejak awal pertandingan berkat gol cepat yang dicetak oleh Khvicha Kvaratskhelia pada menit ke-2.

Kvaratskhelia dalam pertandingan ini pun dinobatkan sebagai pemain terbaik. Dia mencetak gol yang fantastis, menutupi banyak ruang, menahan bola dengan baik dan bertahan dengan baik saat dibutuhkan.

Kvaratskhelia usai pertandingan menyatakan bangga atas prestasi timnya yang bisa menaklukkan Portugal. Dia mengatakan, tidak ada pemain terbaik individu hari ini, itu adalah tim, dan timnya membuktikan kepada semua orang bahwa mereka benar-benar bisa bermain.

“Ini adalah hari terbaik dalam kehidupan penggemar sepak bola Georgia. Kami telah membuat sejarah, tidak ada yang akan percaya kami akan mewujudkannya. Tidak ada yang akan percaya kami bisa mengalahkan Portugal, tapi itulah mengapa kami tim yang kuat,” ujar Kvaratskhelia.

Gol kedua Georgia dihasilkan pada babak kedua lewat penalti Mikautadze (57'). Penalti didapat Georgia setelah António Silva diputuskan telah menjatuhkan Luka Lochoshvili.

Baca Juga: Euro 2024: Berikut Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar dan Jadwal Lengkap Pertandingan

Dalam pertandingan ini pelatih Portugal, Roberto Martinez, tidak menurunkan beberapa pemain utamanya seperti di dua pertandingan sebelumnya. Mereka yang tidak dimainkan yakni Pepe, Joao Cancelo, Bruno Fernandes, Bernardo Silva, dan Vitinha.

Perubahan formasi yang dilakukan Martinez dimanfaatkan dengan baik oleh Georgia hingga membuat Ronaldo dan kawan-kawan frustrasi. Akibatnya tiga kartu kuning diberikan wasit Sandro Schaerer asal Swiss kepada Cristiano Ronaldo, Neto, dan Neves.

“Kami memulai dengan intensitas rendah, kami kebobolan lebih awal dan itulah yang dibutuhkan Georgia. Kiper mereka memiliki kinerja yang luar biasa. Kami mencoba mencetak gol tetapi tidak bisa, dan itu membuat Georgia semakin percaya diri. Mereka pantas menang,” kata Martinez saat konferensi pers usai pertandingan.

Kegagalan meraih kemenangan dari Georgia juga disesalkan oleh bek Portugal, Danilo. Namun, dia menerima kekalahan timnya sebagai pelajaran.

“Kami harus belajar dari pertandingan ini karena ini akan menjadi pertandingan serupa melawan Slovenia (di babak 16 besar). Mereka akan bertahan dalam dan mencoba memukul kami dalam serangan balik,” ujarnya.

Keberhasilan Georgia tak terlepas dari kejelian pelatih mereka asal Prancis, Willy Sagnol. Dia memotivasi para pemainnya untuk mengingat bagaimana mereka bermain ketika mereka berusia 16 atau 17 tahun.  

“Sejujurnya, apa yang saya katakan kepada para pemain sebelum pertandingan, pesannya adalah untuk memainkan sepakbola mereka – jaga disiplin Anda ketika Anda tidak memiliki bola dan ketika Anda memilikinya, mainkan,” terang mantan pemain belakang Timnas Prancis ini.

Selanjutnya pada babak 16 besar Portugal akan berhadapan dengan Slovenia dan Georgia bertemu tim unggulan dan favorit juara Spanyol.

Baca Juga: Euro 2024: Turki, Ceko, Georgia Berebut Tiket Dampingi Portugal

Data dan Fakta:

- Georgia adalah tim ke-29 yang mencapai babak sistem gugur di turnamen final EURO.

- Ronaldo membuat penampilan ke-50 di EURO atau Piala Dunia.

- Waktunya 94 detik, gol Kvaratskhelia adalah gol tercepat kelima dalam sejarah EURO.

- Semua empat gol Georgia di EURO 2024 melibatkan Georges Mikautadze (3 gol, 1 assist). Dia sekarang adalah pencetak gol terbanyak turnamen.

- Georgia telah mencetak gol dalam 11 dari 12 pertandingan terakhir mereka, termasuk ketiganya di EURO 2024.

- Sisi Willy Sagnol telah menemukan jaring di paruh pertama dari tujuh dari delapan pertandingan terakhir mereka.

- Roberto Martínez telah memenangkan semua lima pertandingan grup EURO sebelumnya sebagai pelatih Belgia dan Portugal.

- Portugal telah memenangkan semua 12 pertandingan kompetitif mereka di bawah Martinez sebelum pertemuan ini.

- Ini adalah kedua kalinya Portugal gagal mencetak gol dalam 12 pertandingan EURO terakhir mereka.

Susunan pemain:

Georgia: Mamardashvili; Gvelesiani (Kverkvelia 76’), Kashia, Lochoshvili (Tsitaishvili 63’); Kakabadze, Chakvetadze (Mekvabishvili 81’), Kochorashvili, Kiteishvili, Dvali; Kvaratskhelia (Davitashvili 81’), Mikautadze

Portugal: Diogo Costa; Antonio Silva (Nelson Semedo 66’), Danilo, Goncalo Inacio; Dalot, Joao Neves (Matheus Nunes 75’), Francisco Conceicao, Joao Palhinha (Ruben Neves 46’), Pedro Neto (Diogo Jota 75’); Ronaldo (Goncalo Ramos 66’), Joao Felix. (C)

Penulis: Mustaqim

Editor: Haerani Hambali

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS 

Baca Juga