Sajikan Menu Tradisonal Lapa-lapa dan Ayam Kagule, SPPG Batalaiworu Muna Panen Pujian

Sunaryo, telisik indonesia
Sabtu, 10 Januari 2026
0 dilihat
Sajikan Menu Tradisonal Lapa-lapa dan Ayam Kagule, SPPG Batalaiworu Muna Panen Pujian
Menu tradisional MBG SPPG Batalaiworu. Foto: Sunaryo/Telisik.

" Menu yang disajikan di hari pertama, sudah panen pujian dari masyarakat "

MUNA, TELISIK.ID - Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Batalaiworu, Kabupaten Muna baru perdana menjalankan program Makan Bergizi Gratis (MBG) bagi anak sekolah.

Namun di balik itu, menu yang disajikan di hari pertama, sudah panen pujian dari masyarakat.

Menu yang disajikan berupa makanan tradisional yang terdiri dari lapa-lapa, ayam kagule, tahu, acar timun, nanas dan wortel serta semangka viral di media sosial (medsos). Sajian menu itu langsung panen pujian.

Kepala SPPG Batalaiworu, Evi Apriyani Amir menerangkan, penyajian menu lokal serentak dilaksanakan se-Indonesia pada 8 Januari 2026. Nah, dari puluhan dapur SPPG di Bumi Sowite, hanya SPPG-nya yang menyajikan menu tradisonal itu.

Baca Juga: Polisi Belum Bisa Simpulkan Penyebab Kebakaran Pasar Wakuru Muna

Baca Juga: Menteri Agama RI Nasaruddin Umar Dianugerahi Gelar Kehormatan Kesultanan Buton

"Sebelum diarahkan dari pusat, kita sudah berencana menyajikan menu tradisional di hari perdana," kata Evi, Sabtu (10/1/2026).

Ke depan, menu tradisional itu tetap akan disajikan. Sebab, menu tradisional itu, kandungan gizinya besar dan cocok dengan lidah siswa.

"Kita sudah jadwalkan, menu tradisional seminggu sekali," ujarnya.

Jumlah penerima manfaat MBG di SPPG Batalaiworu sebanyak 1.303 orang yang tersebar di 22 sekolah. Namun, penyalurannya bertahap. Dapurnya baru melayani 590 siswa dari 10 sekolah. (C)

Penulis: Sunaryo

Editor: Kardin

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Artikel Terkait
Baca Juga