Gubernur Sultra Lantik Sulwan Abunawas Sebagai Pj Bupati Koltim

Andi May, telisik indonesia
Senin, 22 November 2021
0 dilihat
Gubernur Sultra Lantik Sulwan Abunawas Sebagai Pj Bupati Koltim
Sumpah jabatan PJ Bupati Koltim, Sulwan Abunawas. Foto: Ist.

" Sulwan Abunawas resmi menjabat sebagai Penjabat (Pj) Bupati Kolaka Timur setelah dilantik oleh Gubernur Sultra di Gedung Merah Putih, Rumah Jabatan (Rujab) Gubernur "

KENDARI, TELISIK.ID - Sulwan Abunawas resmi menjabat sebagai Penjabat (Pj) Bupati Kolaka Timur setelah dilantik oleh Gubernur Sultra di Gedung Merah Putih, Rumah Jabatan (Rujab) Gubernur, Senin (22/11/2021).

Sulwan Abunawas dilantik menggantikan sementara Andi Merya Nur selaku Bupati Kolaka Timur non aktif yang terjerat Operasi Tangkap Tangan (OTT) Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

Dalam sambutannya, Ali Mazi mengatakan, pelantikan tersebut telah sesuai dengan amanah dan ketentuan perundang-undangan yang berlaku.

"Mengingat mantan Bupati Kolaka Timur, Andi Merya Nur tengah menjalani hukuman pasca di OTT KPK, Sulwan Abunawas diperintahkan untuk mengisi kekosongan jabatan itu sementara," ujar Ali Mazi.

Ia juga menegaskan agar Sulwan Abunawas dapat mengawal program kerja lingkungan Pemerintah Kabupaten Koltim.

Baca Juga: Minat Baca Merosot, Lapak Baca Komunitas Binaan OJK Sepi

Baca Juga: Asuransi, Benteng Terakhir Para Relawan COVID-19

"Mengawal dan memastikan program kerja di Kolaka Timur," ucap Ali Mazi dalam sambutannya.

Gubernur Ali Mazi berharap Pj bupati dapat mengawal serta memastikan program kerja berjalan dengan efektif, efisien, transparan dan akuntabel.

"Selamat bekerja dan berkarya, dan selamat menjalankan tugas demi memajukan kesejahteraan Kolaka Timur secara umum," tutupnya.

Diketahui sebelumnya, Bupati Koltim non aktif, Andi Merya Nur ditangkap KPK dan disangkakan melanggar pasal 12 a atau pasal 12 b atau pasal 11 UU pemberantasan tindak pidana korupsi. (C)

Reporter: Andi May

Editor: Haerani Hambali

Baca Juga