Hajar Vietnam 1-0, Timnas Indonesia Juara Piala AFF U-16 2022
Fitrah Nugraha, telisik indonesia
Sabtu, 13 Agustus 2022
0 dilihat
Skuad Timnas Indonesia merayakan kemenangan setelah mengalahkan Vietnam di Final Piala AFF U-16 2022. Foto: Repro Instagram @pssi
" Setelah melalui perjalanan panjang dan perjuangan keras, Tim Nasional (Timnas) Indonesia akhirnya berhasil menjadi pemenang Piala AFF U-16 2022 "
JAKARTA, TELISIK.ID - Setelah melalui perjalanan panjang dan perjuangan keras, Tim Nasional (Timnas) Indonesia akhirnya berhasil merengkuh gelar juara Piala AFF U-16 2022.
Melansir Suara.com - jaringan Telisik.id, kemenangan itu diraih Garuda Asia usai mengalahkan Vietnam 1-0 di partai final yang digelar di Stadion Maguwoharjo, Jumat (12/8/2022) malam WIB.
Gol tunggal kemenangan Timnas Indonesia U-16 dalam laga ini dicetak oleh Muhammad Kafiatur di menit 45+1.
Bagi Vietnam, kekalahan ini adalah yang kedua kalinya setelah mereka dipaksa menyerah 1-2 oleh Garuda Asia di laga pamungkas Grup A akhir pekan kemarin.
Berkat kemenangan ini seperti dikutip dari Bola.net, Timnas Indonesia U-16 berhasil mengoleksi dua trofi Piala AFF U-16 semenjak turnamen ini digulirkan pada tahun 2002 silam.
Baca Juga: Bantai Myanmar 3-0, Thailand Rebut Peringkat Tiga di Piala AFF U-16 2022
Timnas Indonesia U-16 sebelumnya menjadi juara di tahun 2018 silam. Pada saat itu Timnas Indonesia berhadapan dengan Thailand di partai final yang digelar di Sidoarjo, Jawa Timur.
Pada saat itu, Indonesia ditahan imbang 1-1 di babak normal, namun berhasil menang dengan skor 4-3 di babak adu adu penalti.
Baca Juga: Resmi Maju Sehari, Ini Jadwal Terbaru Piala Dunia 2022
Susunan Pemain
Timnas U-16 Vietnam: Pham Dinh Hai; Le Nguyen Quoc Kien, Vi Dinh Huong, Le Thang Long, Nguyen Huu Trong, Nguyen Cong Phuong (kapten), Bui Hoang Son, Le Dinh Long Vu, Le Duc Phat, Phan Thanh Duc Thien, Nguyen Trung Nguyen.
Pelatih: Nguyen Quoc Tuan.
Timnas U-16 Indonesia: Andrika Fathir Rachman; Rizdjar Subagja, Muhammad Iqbal Gwijangge (kapten), Sulthan Zaky, Habil Abdillah, Achmad Zidan, Figo Dennis, Muhammad Kafiatur, Muhammad Riski Afrisal, Arkhan Kaka, Muhammad Nabil Asyura.
Pelatih: Bima Sakti. (C)
Penulis: Fitrah Nugraha
Editor: Haerani Hambali