Hujan Deras, Gapura di Jalan Taridala Mandonga Ambruk

Fitrah Nugraha, telisik indonesia
Senin, 05 April 2021
0 dilihat
Hujan Deras, Gapura di Jalan Taridala Mandonga Ambruk
Gapura di Jalan Taridala, Kelurahan Mandonga ambruk. Foto: Fitrah Nugraha/Telisik

" Iya, saya lewat naik motor. Gapura ini sudah roboh begini. "

KENDARI, TELISIK.ID - Gapura yang berdiri di jalan Taridala RT.12 RW.08 Kelurahan Mandonga, Kecamatan Mandonga, Kota Kendari ambruk.

Berdasarkan pantau Telisik.id, gapura tersebut ambruk setelah diterpa hujan deras yang disertai angin kencang pada Sabtu (5/4/2021) sekira pukul 14.30 Wita.

Bukan hanya gapura yang ambruk, tapi selokan yang ada di sekitar juga dipenuhi air, sehingga air tersebut naik hingga ke jalan yang mengakibatkan genangan air.

Baca juga: Polsek Kawasan Pelabuhan Kendari Terus Lalukan Operasi Yustisi

Sejumlah pengendara motor pun banyak yang berteduh di sepanjang jalan Taridala Kelurahan Mandonga menunggu hujan reda.

"Iya, saya lewat naik motor. Gapura ini sudah roboh begini," kata salah satu pengguna jalan, Abu Fatih.

Untungnya, atas kejadian tersebut tidak memakan korban jiwa dan tidak mengenai pengendara yang melintas. (B)

Reporter: Fitrah Nugraha

TAG:
Baca Juga