Kasus Positif di Kendari Bertambah 38, Hanya Dua Pekan 147 Orang Terinfeksi COVID-19

Musdar, telisik indonesia
Selasa, 22 Juni 2021
0 dilihat
Kasus Positif di Kendari Bertambah 38, Hanya Dua Pekan 147 Orang Terinfeksi COVID-19
Nekes COVID-19. Foto: Repro Pos Kupang

" Sejak 4 Juni sampai dengan saat ini atau 19 hari, ada 147 orang yang terinfeksi COVID-19 "

KENDARI, TELISIK.ID - Kasus positif COVID-19 di Kota Kendari, Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra), terus mengalami peningkatan.

Data dari Satgas per Selasa (22/6/2021), kasus terkonfirmasi positif COVID-19 bertambah 38 orang dalam waktu 24 jam.

Dengan penambahan itu, kasus positif di Kendari menjadi 151 orang.

Peningkatan kasus positif COVID-19 di Kota Kendari mulai terjadi sejak awal Juni 2021. Sebelumnya, kasus positif sempat menurun bahkan orang yang terinfeksi tinggal 4 kasus pada 3 Juni lalu.

Artinya, sejak 4 Juni sampai dengan saat ini atau 19 hari, ada 147 orang yang terinfeksi COVID-19.

Baca Juga: Wakil Wali Kota Kendari Jawab Tuntas Pertanyaan DPRD

Baca Juga: Pengendara Keluhkan Jalan Poros Kendari-Konsel Berlumpur dan Berdebu

Jumlah akumulasi kasus COVID-19 sampai dengan saat ini sebanyak 4.841 orang. Dari jumlah tersebut, 4.630 orang diantaranya sudah dinyatakan sembuh, 60 meninggal dan 151 orang lainnya masih terinfeksi.

Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Dinkes Kota Kendari, Samsul Bahri mengungkapkan, masyarakat agar tetap waspada dan tetap disiplin menerapkan prokokol kesehatan COVID-19.

"Sampaikan kita tetap waspada jangan abai, patuhi protokol kesehatan COVID-19," katanya mewakili Jubir Satgas COVID-19 Kota Kendari, dr Alghazali Amirullah. (B)

Reporter: Musdar

Editor: Fitrah Nugraha

Baca Juga