Manchester City Dinilai Calon Kuat Juara Liga Champions Musim Ini

Ibnu Sina Ali Hakim, telisik indonesia
Rabu, 17 Maret 2021
0 dilihat
Manchester City Dinilai Calon Kuat Juara Liga Champions Musim Ini
Pemain Manchester City. Foto: Repro Google.com

" Ini mungkin tim terbaik yang pernah dimiliki City dan memiliki peluang terbesar untuk menjuarai Liga Champions. "

MANCHESTER, TELISIK.ID - Manchester City dianggap sebagai salah satu calon kuat juara Liga Champions musim ini. Skuad asuhan Pep Guardiola merebut tiket babak perempat final setelah mengalahkan Borussia Moenchengladbach 2-0 pada laga Rabu dinihari tadi.

Hasil itu membuat The Citizens memiliki kumulasi 4-0 atas Moenchengladbach. Pada laga pertama dua pekan lalu mereka juga meraih kemenangan dengan skor yang sama.

Mantan gelandang Manchester United, Owen Hargreaves menilai performa yang ditunjukkan City saat ini membuat mereka layak dijadikan sebagai kandidat kuat juara Liga Champions. Dia menilai, Guardiola saat ini memiliki tim terkuat dalam sejarah klub itu.

Menurut dia, Man City saat ini memiliki tim yang komplit. Pertahanan yang kuat, lini serang yang tajam, pemain yang hebat serta pelatih dengan kecerdasan taktik yang luar biasa.

"Ini mungkin tim terbaik yang pernah dimiliki City dan memiliki peluang terbesar untuk menjuarai Liga Champions," ujar Hargreaves, Dilansir tempo.co, Rabu (17/3/2021).

Baca juga: Cristiano Ronaldo Bukan Pemain Paling Berharga di Liga Italia, Lalu Siapa?

"Saya kira, jika Pep melihat pada timnya saat ini, dengan pertahanan solid, cara mereka bermain, formasi yang dia terapkan dan para pemainnya sendiri, saya kita tim ini tak memiliki kelemahan."

"Saya kira ini adalah tim City yang memiliki kesempatan terbesar yang pernah ada di kompetisi ini."

Hargreaves menilai performa lini serang Manchester City sangat luar biasa meskipun mereka kerap bermain tanpa seorang penyerang murni. Ilkay Gundogan, Bernardo Silva, Kevin De Bruyne dan Phil Foden, menurut dia bisa menutupi masalah absennya seorang penyerang.

"Lihat performa para pemainnya. Anda memiliki Gundogan dan Bernardo Silva, mereka adalah pemain nomor 10. Kemudian dia memiliki De Bruyne dan Foden, itu berarti Guardiola memiliki empat pemain nomor 10," kata dia.

Langkah Man City di Liga Champions musim ini memang sangat luar biasa. Mereka merupakan salah satu tim yang belum pernah menelan kekalahan hingga babak 16 besar. Dua tim lainnya yang belum menderita kekalahan adalah Bayern Munchen dan Chelsea.

Yang membuat catatan Manchester City lebih berkesan adalah karena mereka baru kebobolan saatu gol di Liga Champions musim ini. Hal itu membuat mereka menjadi tim dengan kebobolan paling sedikit. (C)

Reporter: Ibnu Sina Ali Hakim

Editor: Haerani Hambali

TAG:
Artikel Terkait
Baca Juga