Cristiano Ronaldo Bukan Pemain Paling Berharga di Liga Italia, Lalu Siapa?
Fitrah Nugraha, telisik indonesia
Rabu, 17 Maret 2021
0 dilihat
Megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo. Foto: Repro google.com
" Lukaku bergabung ke Inter Milan dari Manchester United pada bursa transfer musim panas 2019. Sejak itu, Lukaku menjadi andalan Pelatih Inter Milan, Antonio Conte, di lini depan. "
MILAN, TELISIK.ID - Nama megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo belakangan ini menjadi perhatian publik, seiring banyaknya berita Juventus akan melepas pemain asal Portugal ini.
Cristiano Ronaldo, adalah salah satu pemain terbaik dalam sejarah sepakbola. Kendati demikian, berdasarkan survei dari KPMG (jasa akuntansi dan profesional), dilansir okezone.com yang mengutip dari Sportskeeda, Selasa (16/3/2021), kini nilai Cristiano Ronaldo sekarang telah menurun.
Menurut KPMG, pemain paling berharga di Liga Italia sekarang adalah penyerang Inter Milan, Romelu Lukaku. Pemain berpaspor Belgia itu dihargai 104,6 juta euro atau sekira Rp 1,7 triliun.
Lukaku bergabung ke Inter Milan dari Manchester United pada bursa transfer musim panas 2019. Sejak itu, Lukaku menjadi andalan Pelatih Inter Milan, Antonio Conte, di lini depan.
Lukaku telah mengoleksi 59 gol dalam 85 penampilan untuk I Nerazzurri –julukan Inter Milan. Pemain berumur 27 tahun itu mengoleksi 25 gol dari 34 pertandingan pada musim ini.
Baca juga: Jika Tak Ada Cristiano Ronaldo dan Messi, 10 Pemain Ini Layak Raih Trofi Ballon dOr
Sementara itu, Cristiano Ronaldo telah mencetak 67 gol dalam 69 penampilan untuk Juventus dalam periode yang sama dengan Lukaku. Sebanyak 30 gol diciptakan Cristiano Ronaldo dalam 33 pertandingan pada musim ini.
Berdasarkan survei KPMG, pemain paling berharga di dunia saat ini adalah penyerang Paris Saint-Germain (PSG), Kylian Mbappe. Pemain asal Prancis itu dihargai 185 juta euro atau sekira Rp 3,2 triliun.
Mbappe dibuntuti oleh dua bintang asal Liga Inggris, yaitu penyerang Tottenham Hotspur, Harry Kane, dan sayap Manchester City, Raheem Sterling. Mereka dihargai 125 juta euro atau sekira Rp 2,1 triliun.
Sinar Cristiano Ronaldo mulai ditutupi oleh para pemain muda. Dia bahkan tidak masuk dalam 19 besar pemain paling berharga di dunia saat ini, versi KPMG. Meski begitu, Cristiano Ronaldo masuk dalam daftar 10 besar pemain paling berharga di Liga Italia.
Pamor Cristiano Ronaldo boleh menurun, tetapi kontribusinya untuk Juventus tidaklah demikian. Setelah gagal meloloskan Juventus ke perempatfinal Liga Champions 2020-2021, Cristiano Ronaldo unjuk gigi di Liga Italia.
Pemain asal Portugal itu membantu Juventus mengalahkan tuan rumah, Cagliari, dengan skor telak 3-1. Seluruh gol kemenangan Juventus diborong oleh Cristiano Ronaldo (10’, 25’, dan 32’). Pemain berumur 36 tahun itu mencetak trigol sempurna dengan kepala, kaki kanan, dan kaki kirinya. (C)
Reporter: Fitrah Nugraha
Editor: Haerani Hambali