PDIP Sultra Tepis Isu Konflik Ganjar-Puan

Musdar, telisik indonesia
Rabu, 26 Mei 2021
0 dilihat
PDIP Sultra Tepis Isu Konflik Ganjar-Puan
Ketua DPD PDIP Sultra, Lukman Abunawas. Foto: Musdar/Telisik

" Kemarin cuma miss komunikasi sebenarnya antara Puan sebagai Ketua DPP PDIP dan Ganjar Pranowo sebagai kader tulen dari PDIP, keduanya tidak ada konflik. "

KENDARI, TELISIK.ID - DPD PDIP Provinsi Sultra menepis isu adanya konflik antara Gubernur Jawa Tengah (Jateng) Ganjar Pranowo dengan Ketua DPP PDIP Puan Maharani.

Ketua DPD PDIP Sultra, Lukman Abunawas mengungkapkan, ketidakhadiran Ganjar Pranowo dalam acara PDIP di Provinsi Jateng sebagai awal ketegangan antara keduanya hanyalah sebuah miss komunikasi.

"Kemarin cuma miss komunikasi sebenarnya antara Puan sebagai Ketua DPP PDIP dan Ganjar Pranowo sebagai kader tulen dari PDIP, keduanya tidak ada konflik," kata Lukman Abunawas atau yang karib disapa LA, Rabu (26/5/2021).

LA mengatakan, tidak hadirnya Ganjar bisa jadi karena kesibukan karena sebagai Gubernur Jateng.

"Barangkali pak Ganjar tidak hadir karena ada perjalanan dinas yang tidak kalah pentingnya. Tidak ada masalah, kalau PDIP satu komando," tegas Wakil Gubernur Sultra ini.

Baca juga: Akibat Konflik Capres 2024, Puan Maharani Buat Ganjar Seolah Dizalimi PDIP

Baca juga: Rencana Penambahan Dapil Surabaya Bergulir, Pengamat: KPU Harus Berhati-Hati

Sebelumnya, Ganjar Pranowo tidak diundang dalam agenda yang melibatkan Ketua DPP PDIP Puan Maharani di Jawa Tengah.

Agenda dimaksud yakni pengarahan kader untuk penguatan soliditas partai menuju Pemilu 2024 oleh Puan, di Kantor DPD PDIP Jateng, Kota Semarang, Sabtu (22/5/2021) lalu.

Ganjar Pranowo pun mengakui bahwa memang dirinya tidak diundang dalam acara tersebut

"Saya tidak diundang," ujar Ganjar.

Tidak diundangkan Ganjar Pranowo dalam acara tersebut mejadi sorotan. Ganjar Pranowo dan Puan Maharani kemudian diisukan tengah berkonflik. (B)

Reporter: Musdar

Editor: Fitrah Nugraha

TAG:
Baca Juga