Pembeli Tokopedia Bakal Kena Tarif Rp 3 Ribu per Transaksi

Nur Khumairah Sholeha Hasan, telisik indonesia
Rabu, 03 Mei 2023
0 dilihat
Pembeli Tokopedia Bakal Kena Tarif Rp 3 Ribu per Transaksi
Banyak warganet mengeluhkan kenaikan biaya jasa aplikasi, di sisi lain Tokopedia juga mengenakan biaya layanan. Sehingga saat ini pembeli harus membayar 3 komponen biaya ketika berbelanja di Tokopedia. Foto: Repro Kompas.com

" Tokopedia menaikkan biaya jasa aplikasi menjadi Rp 3.000. E-commerce ini sebelumnya mengenakan biaya jasa aplikasi dan layanan Rp 1.000 per transaksi pada awal Agustus 2022 "

JAKARTA, TELISIK.ID - Tokopedia menaikkan biaya jasa aplikasi menjadi Rp 3.000. E-commerce ini sebelumnya mengenakan biaya jasa aplikasi dan layanan Rp 1.000 per transaksi pada awal Agustus 2022 lalu.

Sebelumnya, Tokopedia tidak mengenakan biaya jasa aplikasi alias gratis. Kemudian e-commerce ini menerapkan biaya per pertengahan tahun lalu. Biaya jasa aplikasi merupakan biaya penggunaan pada situs web atau aplikasi Tokopedia.

“Ini bertujuan pemeliharaan sistem dan peningkatan kualitas layanan melalui situs web atau aplikasi Tokopedia,” seperti dilansir dari Katadata.co.id.

Head of Corporate Affairs Tokopedia, Ekhel Chandra Wijaya, menjelaskan pengenaan biaya jasa aplikasi Rp 2.000 berlaku untuk pengguna yang membeli produk dengan nominal transaksi di bawah Rp 1.000.000. Berikutnya bagi pengguna yang melakukan transaksi pembelian Rp 1.000.000 ke atas, biaya jasa aplikasi Tokopedia yakni Rp 3.000.

Baca Juga: Catat, Ini 10 Tips Belanja Online agar Tak Tertipu

Per 2 Mei 2023, Tokopedia menerapkan biaya layanan Rp 1.000 untuk setiap transaksi dengan metode pembayaran virtual account.

Kenaikan biaya jasa aplikasi juga dilakukan guna mendukung bisnis jangka panjang Tokopedia yang kini sudah bergabung dengan Gojek Indonesia dalam ekosistem GoTo (PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk). 

Baca Juga: Tips Berjualan Online di Blibli agar Produk yang Dijual Laris Manis

Kebijakan biaya jasa aplikasi Tokopedia naik ini jadi polemik di media sosial. Banyak warganet mengeluhkan kenaikan biaya jasa aplikasi, di sisi lain Tokopedia juga mengenakan biaya layanan. Sehingga saat ini pembeli harus membayar 3 komponen biaya ketika berbelanja di Tokopedia.

Ketiga biaya tersebut antara lain biaya layanan, biaya jasa aplikasi, biaya ongkir (apabila tidak bisa menggunakan layanan free ongkir). Belum lagi, pembeli juga kerap membayar komponen biaya lainnya saat bertrasaksi, yaitu biaya jasa asuransi untuk memastikan keamanan produk selama pengiriman melalui ekspedisi. (C)

Penulis: Nur Khumairah Sholeha Hasan

Editor: Haerani Hambali

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS 

Artikel Terkait
Baca Juga