Hasil Curian Lampu Gerbang Wisata Toronipa Digunakan untuk Judi Online dan Narkoba

Sigit Purnomo

Reporter

Selasa, 17 September 2024  /  6:09 pm

Konferensi pers pengungkapan tujuh tersangka pencurian lampu dan kabel di Gerbang Wisata Toronipa, di Mapolresta Kendari, Selasa (17/9/2024). Foto: Sigit Purnomo/Telisik

KENDARI, TELISIK.ID — Polisi berhasil menangkap tujuh pelaku pencurian dan perusakan lampu di Gerbang Wisata Toronipa pada Sabtu (14/9/2024). Para pelaku, yang merupakan warga sekitar, diamankan di lokasi berbeda di Kota Kendari.

Kasat Reskrim Polresta Kendari, AKP Nirwan Fakaubun, menjelaskan bahwa ketujuh pelaku terlibat dalam pencurian tiga lampu penerangan dan kabel dari gerbang wisata tersebut.

“Kami masih mengembangkan kasus ini dan tidak menutup kemungkinan akan ada penambahan pelaku,” ujar Nirwan saat konferensi pers terkait kasus tersebut di Mapolres Kendari, Selasa (17/9/2024).

Baca Juga: Pelaku Pembunuhan Lansia di Lasalimu Buton Belum Terungkap, Polisi Terus Berupaya

Diketahui bahwa para pelaku memiliki peran berbeda dalam aksi tersebut, mulai dari pemantauan, memasuki tugu, hingga memanjat dan mencabut lampu serta kabel.

Salah satu pelaku merupakan residivis kasus pencurian dan diduga menjadi otak dari tindakan ini. Mereka dikenakan Pasal 363, juncto Pasal 362, serta Pasal 406 KUHP.

Kapolsek Kendari, Andriyas Saroi, mengungkapkan bahwa hasil penjualan lampu curian digunakan untuk judi online dan narkoba. Lampu yang dicuri itu dijual ke warga sekitar dan nelayan di sekitar Kecamatan Soropia.

Baca Juga: Suami Istri Asal Bulukumba Tewas Diduga Korban Perampokan di Kabupaten Kolaka

“Lampu-lampu tersebut dijual seharga Rp 100.000 hingga Rp 150.000, tergantung kebutuhan,” kata Andriyas. Total kerugian dari pencurian ini diperkirakan mencapai Rp 120.000.000.

Salah satu pelaku mengaku menjual lampu curian tersebut pada siang hari untuk memenuhi kebutuhan ekonomi, mengingat lampu tidak menyala jika siang hari.

“Tidak menyala kalau siang, dan saya jual Rp 100.000 untuk kebutuhan ekonomi,” katanya. (A)

Penulis: Sigit Purnomo

Editor: Mustaqim

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS