Jelang Musda Gapensi Sultra, Ali Mazi Menyambut Baik dan Siap Hadir
Reporter
Kamis, 17 Februari 2022 / 6:09 pm
KENDARI, TELISIK.ID - Menjelang Musyawarah Daerah (Musda) VIII Badan Pengurus Daerah (BPD) Gabungan Pelaksana Konstruksi Nasional Indonesia (Gapensi) Sulawesi Tenggara (Sultra), telah melakukan audensi dengan Gubernur Sultra, Ali Mazi.
Ketua Umum BPD Gapensi Sultra, Hasdar mengatakan, pihaknya telah bertemu dengan Gubernur Ali Mazi dan menyampaikan terkait Musda VIII yang telah dijadwalkan pada 27-28 Februari.
"Alhamdulillah, Pak gubernur menyambut baik dengan bersedia menghadiri kegiatan tersebut," ungkapnya, Kamis (17/2/2022).
Sebagai asosiasi jasa konstruksi kata dia, tentunya tidak lepas dari peran dan dukungan pemerintah, khususnya dalam mendorong kemajuan pembangunan daerah.
"Pak gubernur sangat mengapresiasi kerja-kerja kami selama ini, sehingga itu ia berharap Musda kali ini bisa berjalan dengan baik dan menghasilkan pengurus yang mampu memajukan asosiasi serta bersinergi dengan pemerintah dan memajukan pembangunan daerah," ujarnya.
Terpisah, Sekretaris Panitia Musda VIII BPD Gapensi Sultra, Ermilian Modo mengatakan, pihaknya sudah sebulan lebih mempersiapkan penyelenggaraan Musda.
Baca Juga: BEM Unsultra Dan DEM Sultra, Berkolaborasi Wujudkan Kedaulatan Energi Negeri
"Kami sudah beberapa kali melakukan rapat bersama teman-teman panitia guna merampungkan persiapan menuju Musda, apalagi Gubernur Sultra sudah siap hadir dalam kegiatan nanti, ini tentunya menjadi semangat kami dalam menyukseskan Musda," katanya.
Mantan Ketua Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Universitas Halu Oleo (UHO) periode 2012 ini menambahkan, perhelatan Musda akan dipusatkan di Kota Kendari dengan tetap menerapkan protokol kesehatan yang ketat di masa pandemi COVID-19.
Baca Juga: UU ODOL Jauh dari Harapan, Sopir Truk Kepung Kantor DPRD Sultra
"Kita sudah sampaikan kepada seluruh BPC kabupaten/kota terkait pelaksanaan Musda dan Insya Allah dalam Musda juga akan dihadiri langsung dari BPP Gapensi," tutupnya. (B)
Reporter: Andi Irna Fitriani
Editor: Kardin