Sah, Tiga Pimpinan Definitif DPRD Muna Resmi Dilantik

Sunaryo

Reporter Muna

Selasa, 19 November 2024  /  11:07 am

Ketua PN Raha, Achmad Wahyu Utomo melantik tiga pimpinan dewan. Foto: Sunaryo/Telisik

MUNA, TELISIK.ID – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Muna kini resmi memiliki tiga pimpinan definitif. Ketiganya berasal dari partai politik yang meraih kursi terbanyak pada Pemilu Legislatif 14 Februari 2024 lalu.  

Ketiga pimpinan tersebut adalah Muhamad Rahim dari PDIP sebagai Ketua DPRD, serta Muhamad Natsir Ido dari Golkar dan La Ode Gerson Kadaka dari Gerindra sebagai Wakil Ketua.

Pelantikan ini dilakukan oleh Ketua Pengadilan Negeri Raha, Achmad Wahyu Utomo, Selasa (19/11/2024).  

Sekretaris DPRD Muna, La Kore, menjelaskan bahwa pengangkatan ketiga pimpinan ini merupakan hasil rekomendasi dari partai politik masing-masing.

Nama-nama tersebut kemudian diumumkan dalam rapat paripurna sebelum diajukan kepada Gubernur Sulawesi Tenggara melalui Pemerintah Kabupaten Muna untuk mendapatkan Surat Keputusan (SK).

Baca Juga: Pelantikan Pimpinan DPRD Muna Barat, Bupati Tekankan Kolaborasi dan Amanah

"Pelantikan ini sesuai dengan SK Gubernur Sulawesi Tenggara Nomor 100.3.3.1/419 Tahun 2024," ujar La Kore.  

Ketua DPRD Muna, Muhamad Rahim, menyebut pelantikan ini sebagai momen penting dan sakral untuk mengoptimalkan peran dan fungsi DPRD sebagai penyambung aspirasi rakyat dan pengawas penyelenggaraan pemerintahan.  

"Kepercayaan dan mandat yang diberikan masyarakat akan kami jalankan sebaik-baiknya sesuai peraturan perundang-undangan," tegas Rahim.  

Baca Juga: Dari Parlemen Jalanan Rahim Berhasil Pegang Palu DPRD Muna

Penjabat Sementara (Pjs) Bupati Muna, Yuni Nurmalawati, melalui Sekretaris Daerah, Eddy Uga, menyampaikan harapannya agar pimpinan DPRD dapat memperkuat sinergi dengan pemerintah daerah.  

"DPRD adalah mitra strategis pemerintah daerah yang memiliki fungsi legislasi, penganggaran, dan pengawasan. Kami yakin DPRD akan berkomitmen untuk mewujudkan visi Muna yang maju, sejahtera, dan berdaya saing," ungkap Eddy.  

Pelantikan ini diharapkan menjadi awal yang baik untuk memperkuat kolaborasi antara DPRD dan Pemkab Muna dalam mendorong pembangunan daerah yang lebih baik. (A)

Penulis: Sunaryo

Editor: Fitrah Nugraha

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS