Tak Dapat Kursi di DPRD Muna Barat, Sejumlah Partai Politik Sepakat Koalisi
Reporter Muna Barat
Sabtu, 17 Agustus 2024 / 3:18 pm
MUNA BARAT, TELISIK.ID - Sejumlah partai politik yang tidak memperoleh kursi di legislatif Muna Barat sepakat akan melakukan koalisi di Pilkada mendatang.
Koordinator koalisi partai politik non seat Muna Barat, La Ode Maliki mengatakan, pihaknya telah bersepakat dan melakukan deklarasi untuk berkoalisi dengan partai lainnya, ini sebagai bentuk keaktifan atau keterlibatan partai di pilkada.
"Setiap kontestasi partai politik telah dijamin keberadaannya dalam undang-undang," ujar Maliki, Sabtu (17/8/2024).
Maliki katakan, dalam koalisi tersebut ada dua poin yaitu pihaknya bersepakat mengawal demokrasi di pilkada serentak 2024 serta pihaknya akan mengawal jalannya Pemerintahan Muna Barat periode 2024-2029.
Ia mengaku telah melakukan komunikasi bersama ketua-ketua partai non seat yaitu Hanura, Garuda, PKN, Perindo, PKS, Partai Ummat, PSI dan parati buruh, sementara partai Amanat Nasional (PAN) masih diupayakan untuk melakukan komunikasi.
Ada beberapa kasus di beberapa partai yang belum menyatakan sikap meski secara pribadi sebelumnya telah menyampaikan untuk siap bergabung, misalnya Partai Perindo dan Partai Gelora yang awalnya telah siap bergabung namun tentunya ada mekanisme partai yang harus dilalui, sehingga pihaknya menunggu keputusan final oleh masing-masing partai.
Sementara untuk PSI saat ini pihak DPP telah melakukan penyerahan dukungan ke salah bapaslon, selanjutnya PKS juga dari beberapa bulan sebelumnya memang telah ada proses partai yang sudah berjalan dan telah memberikan dukungan kepada salah satu bapaslon.
Maka, segala proses tersebut harus dihormati dan menjadi urusan internal parpol masing-masing. Namun catatannya adalah berkoalisi bukan hanya untuk pesta demokrasi 2024 tetapi juga berkoalisi untuk mengawal jalannya pemerintahan di Muna Barat pada periode 2024-2029.
Saat ini pihaknya masih menentukan akan berlabuh ke paslon namun pihaknya masih menunggu keputusan bersama yakni melihat calon terbaik untuk daerah.
Sama halnya dengan Ketua DPC Garuda Muna Barat, LM Arjuna Matadjo Djimen mengatakan bahwa partai Garuda untuk semua bakal calon dan tentunya komitmen untuk tetap pada apa yg menjadi kesepakatan koalisi bersama.
Baca Juga: Hari Terakhir, Baru 10 Partai Politik Daftarkan Bacaleg di KPU Kolaka Utara
"Garuda memang tidak punya kursi, namun kami punya struktur yang siap bekerja memenangkan paslon yang diusung nantinya," pungkasnya.
Begitupula dengan DPC PKN Muna Barat, Apri mengatakan, pentingnya melakukan komunikasi politik pihaknya turut mengambil peran dalam pesta demokrasi.
"Kami ini besar dengan partai politik jadi wajib bendera partai politik tetap berkibar namun kami sadar belum punya kursi di legislatif dan kami positif kedepannya akan lebih baik," tuturnya. (A)
Penulis: Putri Wulandari
Editor: Haerani Hambali
* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS