Update COVID-19 Konsel, Satu PDP Negatif
Reporter Konawe Selatan
Selasa, 28 April 2020 / 1:49 pm
KONSEL, TELISIK.ID - Satu warga Konawe Selatan (Konsel) Ny. H, (26) tahun, beralamat di Kecamatan Palangga, dinyatakan negatif COVID-19 berdasarkan hasil tes swab pada hari Minggu 26 April 2020.
Jubir Gugus Tugas COVID-19 Konsel, Drs, Annas Mas'ud, M.Si, menyatakan, Pasien Dalam Pengawasan (PDP) Ny. H, yang sebelumnya dinyatakan positif berdasarkan hasil rapid test, dan menjalani pemeriksaan swab di RS Bahteramas Kendari, kini dinyatakan negatif COVID-19 berdasarkan hasil swab.
Baca juga: Terungkap Alasan Pasien COVID-19 Melarikan Diri dari RS Bahteramas
"Kami mendapat informasi pada hari Minggu, 26 April 2020 dari Dinas Kesehatan Provinsi. Hasil swab Ny. H telah keluar. Alhamdulillah hasilnya negatif COVID-19," kata Annas Mas'ud, Selasa, (28/4/2020).
Annas Mas'ud juga menambahkan, untuk kasus PDP Konsel kini tersisa satu kasus, saat ini tengah menjalani perawatan di RSUD Konsel.
Sementara itu, berdasarkan data yang dirilis per hari ini Selasa, 28 April, kasus Orang Dalam Pemantauan (ODP) berjumlah 36 kasus, Orang Tanpa Gejala (OTG) berjumlah satu kasus, dan pasien positif COVID-19 berjumlah satu kasus.
Reporter: Hamka Dwi Sultra
Editor: Rani