100 Persen Suara Masuk, Real Count KPU: Paslon HATI Menang Telak
Mohamad Lukman Saputra, telisik indonesia
Minggu, 13 Desember 2020
0 dilihat
Screen hasil perhitungan suara melalui laman resmi KPU. Foto: Ist.
" Dari total 100 persen suara yang masuk, Paslon Haliana-Ilmiati Daud (HATI) yang merupakan penantang pada Pilkada Wakatobi 2020 mendapatkan kemenangan dengan total suara sebanyak 31. 937 suara dengan presentase 51,6 persen. "
WAKATOBI, TELISIK.ID - Real count KPU melalui situs resminya telah merampungkan perhitungan suara yang masuk sebanyak 100 persen untuk Pilkada Wakatobi.
Dari total 100 persen suara yang masuk, Paslon Haliana-Ilmiati Daud (HATI) yang merupakan penantang pada Pilkada Wakatobi 2020 mendapatkan kemenangan dengan total suara sebanyak 31. 937 suara dengan presentase 51,6 persen.
Paslon HATI mendapatkan kemenangan di empat kecamatan, yaitu kecamatan Wangi-wangi Selatan, Binongko, Togo Binongko dan Kaledupa.
Sementara itu, Paslon Arhawi-Hardin Laomo atau biasa dikenal dengan jargon HALO mendapatkan 29.901 suara dengan presentase 48,4 persen.
Baca juga: Dua PPK di Muna Belum Tuntaskan Pleno Rekapitulasi Suara
Sama halnya dengan Paslon HATI, Paslon HALO juga mendapatkan kemenangan di empat kecamatan, yaitu kecamatan Wangi-wangi, Kaledupa Selatan, Tomia dan Tomia Timur.
Sekalipun mendapatkan persamaan kemenangan di masing-masing empat kecamatan, namun Paslon HALO mendapatkan suara yang lebih sedikit dari Paslon HATI dengan selisih suara sebanyak 2.036.
Meski begitu, hasil real count melalui situs web KPU atau Sirekap tidak bisa menjadi dasar penentuan pemenang Pilkada 2020.
Penentuan pemenang tetap mengacu pada hasil rekapitulasi manual KPU yang dilakukan secara berjenjang. (C)
Reporter: Mohamad Lukman Saputra
Editor: Fitrah Nugraha