9,77 Juta Orang di Indonesia Jadi Pengangguran Karena COVID-19

Ibnu Sina Ali Hakim, telisik indonesia
Kamis, 05 November 2020
0 dilihat
9,77 Juta Orang di Indonesia Jadi Pengangguran Karena COVID-19
Ilustrasi PHK akibat COVID-19. Foto: Shutterstock/Blue Planet Studio

" Dampak COVID-19 terhadap pekerja tidak hanya dari peningkatan pengangguran tapi juga berbagai sisi. "

KENDARI, TELISIK.ID - Sebanyak 9,77 juta orang penduduk usia kerja menjadi pengangguran akibat pandemi COVID-19.

Persentase mereka yang terdampak pandemi mencapai 14,28 persen dari total 203,97 juta orang penduduk usia kerja.

Ia merinci jumlah pengangguran karena covid-19 sebanyak 2,56 juta orang, lalu sekitar 760 ribu orang bukan angkatan kerja karena covid-19, 1,77 juta orang tidak bekerja karena covid-19, dan 24,03 juta orang bekerja dengan pengurangan jam kerja karena COVID-19.

Pada Agustus 2020, BPS mencatat jumlah pengangguran di Indonesia mencapai 9,77 juta orang. Jumlah pengangguran ini tercatat mengalami kenaikan sebanyak 2,67 juta orang dibandingkan dengan Agustus tahun lalu.

Baca juga: Perekonomian Indonesia Resmi Alami Resesi pada Kuartal III 2020

"Dampak COVID-19 terhadap pekerja tidak hanya dari peningkatan pengangguran tapi juga berbagai sisi," kata Kepala BPS Suhariyanto dalam video conference di Jakarta, Kamis, (5/11/2020). Dilansir Medcom.id

Jumlah angkatan kerja sebanyak 138,22 juta orang dari 203,97 juta orang penduduk usia kerja. Sementara jumlah yang bekerja sebanyak 128,45 juta orang terdiri dari pekerja penuh 82,02 juta orang, pekerja paruh waktu 33,34 juta orang, dan setengah penganggur 13,09 juta orang.

Ia menambahkan Tingkat Partisipasi Angkatan Kerja (TPAK) meningkat tipis yaitu 67,77 persen karena peningkatan jumlah angkatan kerja. Persentase TPAK pada Agustus tahun ini naik tipis dari tahun lalu yaitu 67,53 persen, dengan peningkatan TPAK perempuan.

"TPAK perempuan meningkat 1,72 persen tapi TPAK laki-laki justru turun 0,84 persen. Artinya di tengah pandemi covid, perempuan yang tadinya tidak bekerja dan masuk bukan angkatan kerja sekarang masuk dunia kerja," pungkasnya. (C)

Reporter: Ibnu Sina Ali Hakim

Editor: Fitrah Nugraha

TAG:
Artikel Terkait
Baca Juga