Anton - Abbas Ajak Ribuan Pendukung di Desa Puurau Jadi Pemilih Cerdas

Muh. Risal H, telisik indonesia
Selasa, 01 Oktober 2024
0 dilihat
Anton - Abbas Ajak Ribuan Pendukung di Desa Puurau Jadi Pemilih Cerdas
Sosialisasi program kerja atau visi misi pasangan Anton - Abbas dihadapan simpatisan dari Desa Puurau dan Mataiwoi, Senin (30/9/2024) malam. Foto: Andalanku Hadir

" Pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Kolaka Utara nomor urut 1, Anton - Abbas, kembali disambut meriah oleh ribuan pendukung dan simpatisan saat menggelar pertemuan dan sosialisasi program kerja di Desa Puurau, Kecamatan Ngapa, Kabupaten Kolaka Utara "

KOLAKA UTARA, TELISIK.ID – Pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Kolaka Utara nomor urut 1, Anton - Abbas, kembali disambut meriah oleh ribuan pendukung dan simpatisan saat menggelar pertemuan dan sosialisasi program kerja di Desa Puurau, Kecamatan Ngapa, Kabupaten Kolaka Utara, Senin (30/9/2024) malam.

Rombongan Anton - Abbas tiba di lokasi kampanye terbatas didampingi oleh sejumlah tokoh masyarakat setempat, termasuk anggota DPRD terpilih Dapil II, Ansar Ahosa, dan Dapil III, Muhammad Syair dan Suparman, serta Wakil Ketua DPRD Kolaka Utara, Agusdin, dan anggota DPRD Sukmawati Abbas.

Juga hadir eks anggota DPRD Provinsi Sultra, Jaffar, Dewan Syuro PKB, Misbahuddin, serta pengusaha muda Fahrul Baso Jais, para koordinator kecamatan dan desa se-Kecamatan Ngapa.

Baca Juga: Tertarik Program Beasiswa Gratis Mahasiswa, Tokoh Siotapina Buton Dukung Ruksamin - Sjafei

Dalam pertemuan itu, Anton - Abbas mengajak ribuan pendukung dari Desa Mataiwoi dan Puurau untuk menjadi pemilih cerdas. Abbas menegaskan bahwa pemilih cerdas harus memilih berdasarkan program kerja dan visi misi calon, bukan hanya kedekatan emosional.

Masyarakat Desa Puurau dan Mataiwoi membludak hadiri kegiatan sosialisasi visi misi dan program kerja pasangan Anton-Abbas. Foto : Tim Andalanku Hadir

 

“Visi misi ini penting sebagai pegangan masyarakat dan tanggung jawab moral bagi kami. Jika tidak mampu merealisasikannya, maka kami harus bertanggung jawab,” jelas Abbas.

Visi misi Anton – Abbas diselaraskan dengan Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJPD) dan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) sesuai amanat undang-undang.

“Jika ada calon yang hanya datang meminta dukungan tanpa program kerja yang jelas, masyarakat harus mempertanyakannya,” tegas Abbas.

Baca Juga: AJP - ASLI Raih Respons Positif Masyarakat Kambu dengan 20 Program Unggulan

Ketua DPC PKB Kolaka Utara ini mengingatkan para simpatisan untuk menyambut pesta demokrasi dengan suasana gembira, tanpa kekerasan dan saling mencaci.

“Gunakan hak pilih kita sebaik-baiknya. Jika kita memilih dengan tulus dan ikhlas, insya Allah akan ada berkahnya di kemudian hari,” imbuhnya.

Senada dengan Abbas, calon Bupati Kolaka Utara, Anton, menegaskan bahwa sosialisasi program kerja yang tertuang dalam visi misi sangat penting, sehingga masyarakat perlu mendengarkan dan menyimak dengan seksama. (B-info)

Penulis: Muh. Risal H

Editor: Mustaqim

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Artikel Terkait
Baca Juga