Claro Bakal Buka Hotel di Muna

Sunaryo, telisik indonesia
Minggu, 14 Maret 2021
0 dilihat
Claro Bakal Buka Hotel di Muna
Hotel Claro di Kota Kendari. Foto: Repro Pegipegi

" Persoalan lahan menurutnya, tidak ada masalah. Pemkab telah menyiapkan lahan di kawasan Motewe. Saat ini, tinggal menunggu pihak Claro melakukan peninjauan. "

MUNA, TELISIK.ID - Bupati Muna, LM Rusman Emba terus membuka kran ivenstasi seluas-luasnya. Hal tersebut dilakukan demi kemajuan daerah dan membuka keterisolasian.

Setelah PT Sele Raya Agri yang menanamkan investasi menanam jati, kali ini pihak Claro juga mulai melirik Bumi Sowite untuk melebarkan sayapnya di bidang perhotelan.

Rusman mengaku sudah ada pembicaraan awal dengan pihak manajemen Claro tentang hal tersebut. Dimana, pihak Claro akan membangun hotel di Muna.

"Mereka (pihak Claro) meminta Pemkab untuk menyiapkan lahan," kata Rusman.

Persoalan lahan menurutnya, tidak ada masalah. Pemkab telah menyiapkan lahan di kawasan Motewe. Saat ini, tinggal menunggu pihak Claro melakukan peninjauan.

"Lokasinya dekat dengan lahan yang akan dibangun gedung serba guna," sebutnya. 

Baca Juga: 10 PTN dengan Nilai Rata-rata Tertinggi UTBK 2020, Kampusmu Ada?

Nantinya, setelah pihak Claro menyetujui lokasi yang ditentukan, maka akan ditindaklanjuti dengan pembicaraan tehnisnya. Misalnya, keuntungan apa nantinya akan diperoleh Pemkab.  

Rusman menerangkan, menujuk lokasi Motewe karena akan dijadikan sebagai pusat kota baru. Di lokasi Motewe, kini telah diletakan batu pertama untuk pembangunan gedung pertemuan serbaguna berlantai dua, dengan kapasitas 6000 orang. (B)

Reporter: Sunaryo

Editor: Fitrah Nugraha

TAG:
Baca Juga