Didukung Tokoh Adat, Pengusaha Minyak Asal Buton Siap Maju Pilkada 2024

Febriyani, telisik indonesia
Minggu, 03 Maret 2024
0 dilihat
Didukung Tokoh Adat, Pengusaha Minyak Asal Buton Siap Maju Pilkada 2024
H La Nane saat menggelar silatirahmi bersama masyarakat Kondowa - Wabula. Foto: Ist.

" Pengusaha minyak asal Buton, H La Ode Nane, siap maju menjadi calon bupati pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Buton November 2024 "

BUTON, TELISIK.ID - Pengusaha minyak asal Buton, H La Ode Nane, mengaku siap maju menjadi calon bupati pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Buton November 2024 mendatang.

“InsyaAllah saya siap maju mencalonkan diri sebagai calon bupati. Ini atas dukungan dari warga yang menginginkan saya maju mencalonkan diri sebagai Calon Bupati Buton,” kata H La Nane, Minggu (3/3/2024).

Kesiapannya menjadi calon bupati, dikarenakan dukungan dari Bonto atau tokoh adat dari Desa Wabula-Kapontori yang memintanya maju mencalonkan diri di pilkada mendatang.

“Ini bukan baru sekarang, tapi sejak Juli 2023 lalu, tokoh masyarakat di desa-desa sudah bertemu dan meminta saya menjadi calon bupati di Buton,” ujarnya lagi.

Untuk maju di pilbup ini, bukan tanpa alasan. Dia ingin memberikan perubahan untuk Kabupaten Buton agar lebih maju lagi, tampil sebagai pemimpin yang amanah, pemimpin yang mampu menerjemahkan kepentingan masyarakat.

Selama ini masyarakat Kabupaten Buton selalu bermimpi agar sejajar dengan kabupaten pemekaran lain seperti Wakatobi, Buteng dan daerah yang lebih maju.

Baca Juga: Gerindra Prioritaskan Usung Kader di Pilkada Muna

Untuk mencapai harapan itu, harus ada perubahan. Perubahan itu bisa terjadi bila ada peran pemerintah dan masyarakat. Ada kolaborasi usaha pemerintah dan masyarakat.

“Bukan berarti pemerintah kemarin tidak melaksanakan pembangunan, tetapi ada harapan ingin membangun lebih maju lagi,” tegasnya.

Meskipun disadari Buton merupakan daerah satelit yang masih berkiblat di Baubau, seperti masyarakat masih belanja di Baubau, namun pemerintah harus menciptakan lapangan kerja untuk warganya.

Pemerintah tidak boleh mengharapkan kucuran APBD agar perekonomian masyarakat bisa bangkit, harus ada kreatifitas masyarakat.

Dia mengatakan, di pemerintahan sudah ada dinas-dinas terkait, tugas pemerintah harus meletakkan kebijakan yang benar dan hal ini dibutuhkan pemimpin yang amanah.

“Misalnya bantuan di perikanan seperti mesin, kenapa petani yang terima bantuan, berarti ini bukan pemimpin yang amanah," tambahnya.

Dia mengatakan, kebijakan dari pusat sudah ada, tinggal bagaimana pemimpin mengambil peluangnya.

“Saya akan berusaha untuk amanah jika dipercaya sebagai Bupati Buton. Karena basic saya pengusaha, saya selalu berpikir apa yang harus dibangun,” ujarnya.

Dia pun menyatakan akan maju dengan jalur partai politik bukan independen. Saat ini ia sedang membangun komunikasi politik dengan beberapa partai politik. Untuk calon wakilnya nanti, akan dikomunikasikan dengan tim.

Baca Juga: Disinggung Soal Pencalonan Putranya, Politisi Golkar Ridwan Bae Tegaskan Iksan Tetap Tarung di Pilkada Muna

Sebelumnya, H La Nane telah menggelar silahturahmi bersama masyarakat Kondowa-Wabula, Sabtu (2/3/2024), dan disambut antusias oleh warga setempat.

Momen silaturahmi ini didasari atas  dorongan beberapa elemen masyarakat untuk maju dalam kontestasi Pilkada Buton.

Salah satu warga yang menghadiri silaturahmi, Asria menyatakan dukungannya pada Ha La Nane untuk menjadi Bupati Buton, dan berharap mampu membawa Buton lebih baik lagi.

"Kami harap beliau maju dan membawa perubahan yang lebih baik lagi. Beliau kan pengusaha, kami harap nanti beliau bisa membuka lapangan pekerjaan bagi masyarakat Kabupaten Buton," tandasnya.  (B)

Penulis: Febriyani

Editor: Haerani Hambali

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS 

Artikel Terkait
Baca Juga