Gubernur Ali Mazi Lantik Pj Wali Kota Kendari 10 Oktober 2022

Musdar, telisik indonesia
Jumat, 07 Oktober 2022
0 dilihat
Gubernur Ali Mazi Lantik Pj Wali Kota Kendari 10 Oktober 2022
Gubernur Sulawesi Tenggara, Ali Mazi akan melantik Pj Wali Kota Kendari pada 10 Oktober 2022. Foto: Musdar/Telisik

" Pemprov Sulawesi Tenggara mengaku belum mengantongi SK Kemendagri terkait penujukan Pj Wali Kota Kendari. Dengan begitu, maka belum diketahui siapa sosok Pj wali kota yang diteken Pemerintah Pusat "

KENDARI, TELISIK.ID - Pemprov Sulawesi Tenggara mengaku belum mengantongi SK Kemendagri terkait penujukan Pj Wali Kota Kendari. Dengan begitu, maka belum diketahui siapa sosok Pj wali kota yang diteken Pemerintah Pusat.

Meski belum ada SK, Gubernur Sulawesi Tenggara, Ali Mazi merencanakan pelantikan Pj Wali Kota Kendari akan dilangsungkan pada Senin 10 Oktober 2022.

"Insya Allah, Senin 10 Oktober kita lantik, kalau tidak, kita tunjuk Plh wali kota," ucap Ali Mazi, Jumat (7/10/2022).

Baca Juga: Pengguna Mobil Listrik Hyundai di Sultra Baru Tiga Orang

Kepala Biro Pemerintahan Setda Sulawesi Tenggara, Muliadi mengatakan, pejabat yang ditunjuk sebagai Plh Wali Kota Kendari adalah Sekda Kota Kendari, Ridwansyah Taridala.

Foto: Dok Humas Pemprov

 

Penunjukan Sekda menjadi Plh berdasarkan ketentuan pasal 131 ayat 4 PP Nomor 49 Tahun 2008 tentang Perubahan Ketiga atas PP Nomor 6 Tahun 2005 tentang Pemilihan, Pengesahan Pengangkatan dan Pemberhentian Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah.

Aturan tersebut menyebutkan, dalam hal terjadi kekosongan jabatan kepala daerah, sekretaris daerah menjalankan tugas sehari-hari kepala daerah sampai presiden mengangkat penjabat kepala daerah.

Diketahui, penunjukan Pj wali kota oleh Pemerintah Pusat akan disampaikan melalui SK Kemendagri.

Foto: Dok Humas Pemprov

 

penunjukan Pj wali kota dikarenakan masa jabatan Wali Kota Kendari, Sulkarnain Kadir akan segera berakhir yakni 9 Oktober 2022.

Baca Juga: Hari Ini, Terakhir Wali Kota Kendari Sulkarnain Kadir Berkantor

Sulkarnain mengajak seluruh pihak, untuk mendukung siapa pun Pj wali kota yang diberi mandat oleh Pemerintah Pusat.

Menurut Sulkarnain, dengan dukungan masyarakat maka program-program yang dicanangkan nantinya bisa berjalan dengan baik dan manfaatnya bisa dirasakan secara maksimal.

"Jadi saling dukung, bangun sinergitas dan kita maksimalkan seluruh energi untuk melakukan hal-hal yang positif. Jangan habiskan energi untuk saling melemahkan karena akan sia-sia. Energi kita yang terbatas ini fokuskan untuk hal yang produktif," ucapnya. (B)

Penulis: Musdar

Editor: Kardin

Baca Juga