Haerul Saleh dan Pengurus Gerindra Salurkan Bantuan Korban Banjir Bandang

Siswanto Azis, telisik indonesia
Minggu, 20 Desember 2020
0 dilihat
Haerul Saleh dan Pengurus Gerindra Salurkan Bantuan Korban Banjir Bandang
Suasana penyerahan bantuan korban banjir bandang di Kolaka Utara. Foto: Ist.

" Bantuan ini merupakan bentuk spontanitas kami membantu korban banjir bandang yang melanda daerah Kolaka Utara. "

KENDARI, TELISIK.ID - Anggota DPR RI Haerul Saleh bersama anggota DPRD dan Pengurus Partai Gerindra Kolaka Utara menyalurkan bantuan untuk korban banjir di Kabupaten Kolaka Utara, Sulawesi Tenggara (Sultra)

“Hari ini kami bersama anggota DPRD Kolaka Utara, Ahmadi SE dan pengurus DPC Gerindra Kolaka Utara menyerahkan bantuan manusiaan untuk warga korban banjir bandang,” kata Haerul Saleh.

Haerul Saleh menjelaskan, bantuan yang diberikan berupa 800 sak beras, 500 kardus mie instan dan 200 galon air mineral. Bantuan tersebut diterima oleh Kepala Dinas Sosial Kabupaten Kolaka Utara.

"Bantuan ini merupakan bentuk spontanitas kami membantu korban banjir bandang yang melanda daerah Kolaka Utara,” ujarnya kepada Telisik.id, Minggu (20/12/2020).

Lebih lanjut, Haerul Saleh menjelaskan, penyaluran bantuan tersebut merupakan wajud kepedulian partai Gerindra serta kolaborasi bersama Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang ada di Sultra.

Baca juga: Penyusunan APBD 2021 Gunakan Aplikasi

“Ini merupakan kolaborasi kami bersama BUMN yang merupakan mitra kami di Komisi XI di DPR RI,” jelasnya.

Selain itu, Haerul Saleh mengatakan, selain bantuan sembako yang baru saja diberikan, ia juga terus memantau perkembangan wilayah tersebut pasca banjir.

“Kita akan lihat kebutuhan apa lagi yang mungkin dapat kami bantu, sebab setelah ini kami akan upayakan bantuan, baik berupa perbaikan jalan, tanggul maupun pemukiman yang rusak akibat banjir bandang ini melalui BNPB atau pun PUPR,” pungkasnya.

Senada dengan itu, Asisten II Kolaka Utara mengucapkan terima kasih atas bantuan tersebut, khusus Bapak Haerul Saleh selaku Anggota DPR RI fraksi Gerindra.

"Insya Allah akan kami salurkan kepada warga terdampak bencana,” tutupnya. (B)

Reporter: Siswanto Azis

Editor: Fitrah Nugraha

Artikel Terkait
Baca Juga