Ini Dia Review Film Losmen Bu Broto

Nurdian Pratiwi, telisik indonesia
Minggu, 21 November 2021
0 dilihat
Ini Dia Review Film Losmen Bu Broto
Para karakter utama film Losmen Bu Broto. Foto: Instagram/maudyayunda

" Dari Serial TV, drama hingga film, semuanya tak jarang membuat para penonton dibuat penasaran dan menunggu tanggal dan waktu penayangannya "

JAKARTA, TELISIK.ID - Industri film Tanah Air tampaknya semakin maju dari waktu ke waktu.  

Dari Serial TV, drama hingga film, semuanya tak jarang membuat para penonton dibuat penasaran dan menunggu tanggal dan waktu penayangannya.

Kali ini industri film Indonesia kembali membuat film yang pernah menjadi legendaris pada tahun 80-an.

Mengutip dari amp.kompas.com serial legendaris tahun 1980-an yang tayang di stasiun televisi TVRI berjudul Losmen diadaptasi ke layar lebar dengan judul Losmen Bu Broto.

Baca Juga: Gerhana Bulan Sore Ini, Berikut Lokasi Penampakannya

Film Losmen Bu Broto menampilkan para bintang film ternama Tanah Air yang didapuk sebagai pemain.

Mereka adalah Mathias Muchus, Maudy Koesnaedi, Maudy Ayunda, Putri Marino, Baskara Mahendra, dan Marthino Lio.

Dilansir dari cnnindonesia.com naskah yang ditulis oleh Alim Sudio ini langsung fokus pada masalah keluarga yang dihadapi oleh Keluarga Broto.

Mulai dari sosok Bu Broto (Maudy Koesnaedi) yang tukang mengatur dan keras kepala, Sri (Maudy Ayunda) yang 'hidup di dua dunia', Pur (Putri Marino) yang ketus dan berduka sepanjang waktu, Tarjo (Baskara Mahendra) yang muncul dan pergi sesuka hati, dan Pak Broto (Mathias Muchus) yang lebih banyak mengamati dibanding mengoceh.

Kisah dalam versi film pun sebenarnya cukup banyak hasil modifikasi bila dibandingkan dengan versi serial. Pada film ini, kisahnya terpusat pada hubungan Bu Broto-Sri-Pur dengan segala latar belakang, emosi, juga masalah masing-masing.

Masalahnya pun beragam, yang pada dasarnya menampilkan kekhawatiran orang tua akan anaknya, prasangka anak dengan orang tuanya, dan hubungan benci-cinta antara kakak dan adik. Sinetron banget, kan?

Kisah bagaimana Keluarga Bu Broto mengelola losmen, menghadapi berbagai tamu, hingga tingkah jenaka para pegawai yang biasanya menjadi sajian keseharian serial Losmen 40 tahun lalu hanya bumbu-bumbu saja dalam versi 2021 ini.

Baca Juga: Ini Dia Tanda Wanita Mandul yang Perlu Diketahui

Meski begitu, keputusan tersebut sebenarnya bisa dimaklumi mengingat keterbatasan durasi film layar lebar sehingga menuntut cerita untuk bisa fokus. Toh, bumbu-bumbu itu tetap ada dalam film ini dan memberikan rasa tersendiri, terutama tawa.

Hal yang justru menjadi kejutan adalah bagaimana Losmen Bu Broto yang katanya dibuat oleh para penggemar Losmen ini memberikan cerita baru dalam kehidupan karakter dalam keluarga itu. Terutama, Sri dan Pur.

Kisah asmara antara Sri dan Pur dalam film ini jelas berbeda dengan versi serial. Meski begitu, kisah dalam film ini bisa diasumsikan sebagai potongan cerita tersendiri dalam semesta Losmen. (C)

Reporter: Nurdian Pratiwi

Editor: Haerani Hambali

Baca Juga