Ini Kondisi Terakhir Syekh Ali Jaber Sebelum Meninggal Dunia

Fitrah Nugraha, telisik indonesia
Kamis, 14 Januari 2021
0 dilihat
Ini Kondisi Terakhir Syekh Ali Jaber Sebelum Meninggal Dunia
Syekh Ali Jaber saat menyampaikan nasihatnya. Foto: Repro YouTube BNPB

" Kalau info terakhir dari dokter sih COVID-nya sudah tidak ada masalah sudah negatif. "

JAKARTA, TELISIK.ID - Sebelum dikabarkan meninggal dunia, Syekh Ali Jaber sempat diinformasikan membaik, setelah terkonfirmasi positif COVID-19 beberapa waktu lalu.

Namun, Syekh Ali Jaber meninggal dunia di RS Yarsi Cempaka Putih, Jakarta Pusat pada Kamis (14/1/2021) pagi. Kabar meninggalnya sontak mengejutkan semua masyarakat Indonesia.

Melansir Suara.com jaringan Telisik.id, seorang anggota Tim Dakwah Syekh Ali Jaber, Azim menceritakan, sebelum ulama kharismatik ini meninggal dunia, sempat memasuki fase kritis.

"Awalnya kritis, cuma dengar 08.38 WIB pagi dikabarkan beliau wafat," kata Azim saat dihubungi Suara.com, Kamis (14/1/2021).

Kemudian, kata dia, Syekh Ali Jaber sempat mengalami koma. Namun dia tidak merinci berapa lama.

"Betul sempat koma beliau," tuturnya.

Baca juga: Tutup Usia, Ini Profil Syekh Ali Jaber

Azim menambahkan,  Syekh Ali Jaber sebelum meninggal juga sempat dinyatakan negatif COVID-19. Menurutnya, COVID yang diderita Syekh hanya bertahan tiga hari usai Syekh jalani perawatan di RS Yarsi.

"Kalau info terakhir dari dokter sih COVID-nya sudah tidak ada masalah sudah negatif," tandasnya.

Sebelumnya diberitakan, kabar meninggalnya Syekh Ali Jaber ini dibenarkan Ketua Yayasan Syekh Ali Jaber, Habib Abdurrahman Al-Habsyi, dikutip singkat dari Republika.co.id, Kamis (14/1/2020).

Hanya saja, secara detail beliau belum merespons meninggalnya dai asal Madinah, Arab Saudi itu.

Senada dengan itu, kabar duka itu disampaikan juga oleh Yusuf Mansur melalui akun Instagram resminya.

“Innalillahi wa inna ilaihi rajiun, kita semua berduka, Indonesia berduka, Syekh Ali berpulang ke Rahmatullah jam 8.30 pagi tadi di RS Yarsi,” kata Yusuf Mansur. (C)

Reporter: Fitrah Nugraha

Editor: Haerani Hambali

TAG:
Artikel Terkait
Baca Juga