Ini Riwayat Perjalanan Lukman Abunawas Sebelum Positif COVID-19

Kardin, telisik indonesia
Rabu, 02 September 2020
0 dilihat
Ini Riwayat Perjalanan Lukman Abunawas Sebelum Positif COVID-19
Wagub Sultra, Lukman Abunawas. Foto: Kardin/Telisik

" Di Konkep itu ada kegiatan partai. "

KENDARI, TELISIK.ID - Wakil Gubernur Sultra, Lukman Abunawas telah dinyatakan terkonfirmasi positif COVID-19.

Setelah dinyatakan positif COVID-19, pihak Dinas Kesehatan mengimbau masyarakat yang pernah kontak erat dengan Ketua DPD PDIP Sultra itu untuk segera melakukan tes kesehatan.

Ada pun riwayat perjalanan Lukman Abunawas beberapa waktu belakangan menurut Wakil Ketua PDIP Sultra, Agus Sana'a, dimulai sejak 21 Agustus 2020, saat dirinya menghadiri kegiatan partai di Kabupaten Konawe Kepulauan (Konkep).

"Di Konkep itu ada kegiatan partai," ungkapnya, saat dihubungi via seluler, Rabu (2/9/2020).

Setelah itu katanya, Lukman Abunawas mendampingi kunjungan Wakil Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Republik Indonesia (Wamen PUPR), John Wempi Wetipo saat peninjauan progres pekerjaan jembatan Sungai Rahabangga di Kabupaten Konawe, pada Selasa 25 Agustus 2020.

"Kemudian ada kunjungan Wamen," jelasnya.

Baca juga: Kapolda Sultra Lantik Brigjen Waris Agono Jadi Wakilnya

Lalu, pada Rabu, 26 Agustus 2020, Lukman Abunawas kembali mengikuti pelantikan pengurus DPP Lembaga Adat Tolaki (LAT) Sultra di Hotel Azizah Kendari.

"Di situ kan ada acara pelantikan pengurus LAT Sultra, Pak Lukman hadir," kata dia.

Setelah itu, pada Kamis, 27 Agustus 2020, Lukman Abunawas kemudian melakukan perjalanan ke Kabupaten Kolaka Timur (Koltim) untuk menghadiri deklarasi pasangan Samsul Bahri Madjid-Andi Merya Nur.

"Di Koltim itu ada kegiatan deklarasi calon kepala daerah, dia juga ikut ke sana," paparnya.

Keesokan harinya, pada Jumat, 28 Agustus 2020, Wagub Lukman Abunawas ikut menghadiri pelantikan pejabat eselon II lingkup Pemprov Sultra yang digelar di Rujab Gubernur.

"Juga ada pelantikan Kepala SKPD, Pak Lukman juga hadir di sana," terang Agus Sana'a.

Baca juga: Warga Kontak Erat dengan Wagub Diminta Cek Kesehatan, Pernah Hadiri Deklarasi Balon di Koltim

Setelah itu jelas Agus Sana'a, saat hendak mau ke Jakarta, Lukman Abunawas memutuskan untuk membatalkan keberangkatannya akibat kelelahan.

"Rencananya dia mau ke Jakarta lagi, cuma tidak jadi, karena sudah kelelahan akibat rentetan kegiatan itu, akhirnya hari Senin kemarin masuk rumah sakit," urainya.

Agus Sana'a juga mengakui, pada beberapa kegiatan partai melibatkan banyak orang, termasuk pada pelantikan pengurus DPP LAT Sultra.

"Di situ banyak orang, apa lagi kegiatan partai, jadi susah dikendalikan apa lagi para simpatisan," ujarnya.

Olehnya itu, ia mengimbau agar siapapun yang melakukan kontak terakhir dengan Lukman Abunawas agar melakukan Rapid Test dan Tes Swab.

"Jadi kami sekarang ini mengimbau untuk semua teman-teman di DPD untuk melakukan Rapid Test, sekalian di Swab. Termasuk semua masyarakat yang kontak dengan Pak Lukman," tutupnya.

Reporter: Kardin

Baca Juga