Jadi Kru KRI Nanggala 402, Keluarga Berharap Serda Mes Guntur Ari Prasetyo Ditemukan

Try Wahyudi Ary Setyawan, telisik indonesia
Kamis, 29 April 2021
0 dilihat
Jadi Kru KRI Nanggala 402, Keluarga Berharap Serda Mes Guntur Ari Prasetyo Ditemukan
Berda Asmara, istri kru KRI Nanggala 402 Serda Mes Guntur. Foto: Ist.

" Kami tiap hari berdoa sejak dinyatakan hilang kontak tersebut. Barusan saja kami salat istighotsah bersama istri kru lainnya melalui virtual. Saya masih berharap ada mukjizat keselamatan buat suami saya "

SURABAYA, TELISIk.ID - Suasana duka masih mengelayut di rumah keluarga salah satu kru KRI Nanggala 402 di Sidoarjo.

Di rumah duka di kawasan Candi Sidoarjo, keluarga masih berharap jenazah Serda Mes Guntur Ari Prasetyo bisa ditemukan

"Kami tiap hari berdoa sejak dinyatakan hilang kontak tersebut. Barusan saja kami salat istighotsah bersama istri kru lainnya melalui virtual. Saya masih berharap ada mukjizat keselamatan buat suami saya,” ungkap istri Guntur Ari Prasetyo, Berda Asmara saat ditemui di rumahnya di Pulo Tegalsari Surabaya,  Rabu (28/4/2021).

Baca Juga: Lansia Hilang Saat Mancing di Sungai

Berda lalu menceritakan sebelum Serda Mes Guntur Ari Prasetyo akan pergi untuk berlayar bersama kru KRI Nanggala 402, dia minta doa.

“Sebelum berangkat minta didoakan biar selamat dalam bertugas,” kenang wanita berusia 33 tahun tersebut.

Lalu, sambung Berda, saat pelayaran, Guntur melalui video call (VC) selalu memberi kabar di sela pelayaran.

“Tapi hari itu tak ada kabar sama sekali hingga kami dengar berita kalau KRI Nangggala 402 hilang. Saya tahu dari group WhatsApp kru KRI,” jelas ibu satu anak ini.

Berda menceritakan, pergi berlayar menjadi agenda rutin suaminya. Hampir tak ada firasat apapun yang disampaikan suaminya pada pertemuan terakhir mereka.

Baca Juga: Penyidik KPK Bawa Koper Orange Usai Geledah Ruang Kerja Azis Syamsuddin

"Perginya paling lama 1 bulan. Sebenarnya saat itu dia tak ingin berangkat namun tetap berangkat,” terangnya, namun tak menjelaskan alasan suaminya tetap berlayar.

Sekedar diketahui, Serda Mes Guntur Ari Prasetyo merupakan salah satu kru KRI Nanggala 402 yang tenggelam di perairan Bali. Serda Guntur berusia 39 tahun menjadi salah satu senior teknisi mesin yang mengawali karier sebagai teknisi kapal di atas permukaan. Kemudian mengambil pendidikan untuk kapal selam. (B)

Reporter: Try Wahyudi Ari Setyawan

Editor: Haerani Hambali

TAG:
Baca Juga