Massa Aksi dan Aparat Kepolisian Bentrok

Ibnu Sina Ali Hakim, telisik indonesia
Selasa, 23 Juni 2020
0 dilihat
Massa Aksi dan Aparat Kepolisian Bentrok
Aksi bentrok antara massa demonstran dan kepolisian. Foto: Ibnu/Telisik

" Ketua DPRD penipu, katanya mau datangkan di sini supaya sama sama diperiksa tapi kita ditipu. "

KENDARI, TELISIK ID - Sekira pukul 23.07 Wita aparat Kepolisian dan massa aksi akhirnya saling bentrok.

Berdasarkan pantauan Telisik.id, massa aksi melempar batu pada aparat kepolisian yang dibalas dengan gas air mata dan siraman air watercanon.

Aksi bentrok tersebut dipicu akibat massa demonstrasi emosi karena Ketua DPRD, Abdurrahman Saleh dan 156 TKA Tak kunjung melewati jalan perempatan Ambaipua, Konawe Selatan.

Baca juga: Ketua DPRD Tak Lakukan Pengawasan Maksimal pada 156 TKA China

"Ketua DPRD penipu, katanya mau datangkan di sini supaya sama sama diperiksa tapi kita ditipu," ungkap salah seorang massa aksi sambil melemparkan batu, Selasa (23/6/2020).

Selain itu, Kepolisian juga terus memperingatkan pada massa aksi untuk menghentikan aksinya, karena lokasi yang berada di sekitar rumah warga dan mengganggu masyarakat istirahat.

Hingga saat ini sekira pukul 23.18 Wita bentrok masih terus berlangsung antara massa dan aparat kepolisian.

Reporter: Ibnu Sina Ali Hakim

Editor: Sumarlin

Baca Juga