Mohamed Salah Lelang Jersey Liverpool Miliknya saat Bantai MU 5-0 untuk Amal
Fitrah Nugraha, telisik indonesia
Jumat, 19 November 2021
0 dilihat
Penyerang Liverpool, Mohamed Salah. Foto: Repro AFP
" Penyerang Liverpool, Mohamed Salah, kembali menunjukkan kemurahan hatinya. Kali ini, ia melakukan aksi mulia dengan amal berbagi "
LIVERPOOL, TELISIK.ID – Penyerang Liverpool, Mohamed Salah, kembali menunjukkan kemurahan hatinya. Kali ini, ia melakukan aksi mulia dengan amal berbagi.
Mengutip okezone.com, Mohamed Salah akan menggalang dana untuk yayasan amal hewan di Mesir. Salah satu caranya menggalang dana adalah dengan melelang jerseynya yang dikenakan saat Liverpool membantai Manchester United 5-0.
Faktor sejarah di balik kemenangan Liverpool membuat jersey Salah ini memiliki nilai yang sangat berharga, terutama bagi fans Liverpool.
Baca Juga: Timnas Indonesia Berpotensi Diperkuat 5 Pemain Naturalisasi di Piala AFF 2020, Ini Daftarnya
Seperti diketahui, Liverpool mempermalukan Man United 5-0 di Old Trafford, Minggu (24/10/2021), dalam lanjutan Liga Inggris 2021-2022.
Selain itu, Salah juga mencatatkan hattrick dan tampil impresif dalam pertandingan tersebut.
Berangkat dari hasil apik itu, Salah berniat melelang jersey bersejarahnya untuk menggalang dana. Pengumuman lelang itu disampaikan Salah melalui akun twitter pribadinya (@MoSalah), Jumat (19/11/2021).
"Saya akan menyumbangkan, untuk lelang, jersey yang saya gunakan dalam pertandingan 24 Oktober 2021 melawan Manchester United, dengan semua hasil lelang untuk amal hewan di Mesir," kata Salah, dilansir dari Liverpool Echo, Jumat (19/11/2021).
"Saya akan memberi tahu Anda di mana dan bagaimana menawar," tambahnya.
Mohamed Salah dikenal sebagai pesepakbola yang gemar beramal dalam kehidupan sehari-harinya. Pada bulan Mei silam, Salah menerima Penghargaan Inspirasi Olahraga Laureus setelah yayasan amal miliknya membantu membangun sebuah sekolah, rumah sakit, dan unit ambulans di Nagrig, Mesir.
"Tahun 2020 adalah tahun yang sangat sulit di banyak level dan bagi banyak orang di seluruh dunia," kata Salah setelah memenangkan penghargaan saat itu.
"Beberapa dari kami dijauhkan dari keluarga dan teman-teman kami, dan yang lain bahkan kehilangan orang yang kami cintai. Kami perlu belajar dari pengalaman ini, saling mendukung dan melakukan yang terbaik untuk melihat ke depan,” imbuhnya.
Tentu saja, penggalangan dana untuk amal hewan di Mesir akan membuat Salah makin dikenal sebagai pesepakbola yang gemar beramal.
Selain cemerlang di lapangan, Salah akan dikenal sebagai pemain yang dermawan.
Baca Juga: Mengejutkan, PSG Ingin Jual Neymar ke Barcelona
Penyerang inti klub Liverpool asal Mesir ini bahkan mendapatkan kehormatan dengan menjadi salah satu Tokoh Muslim paling berpengaruh di dunia edisi 2021.
Dilansir melalui themuslim500.com, Mohamed Salah menduduki nomor 44 dari 50 Muslim yang berpengaruh di dunia.
Dengan masuknya dalam The Muslim 500 tersebut, Mohamed Salah mampu meredakan “islamophobia” yang ada di Eropa dan bahkan di dunia. (C)
Reporter: Fitrah Nugraha
Editor: Haerani Hambali