Pegawainya Terlibat Narkoba, Dirut PDAM Kendari Dipanggil

Muhammad Israjab, telisik indonesia
Rabu, 06 November 2019
0 dilihat
Pegawainya Terlibat Narkoba, Dirut PDAM Kendari Dipanggil
Sekretaris Daerah Kota Kendari, Hj. Nahwa Umar. Foto : Muhammad Israjab/Telisik

" Menyikapi yah, saya coba panggil Dirutnya. Saya juga baru baca beritanya siapa itu orangnya, karena mesti ada langkah-langkah yang di ambil. Sehingga akan ada sanksi, kalau perlu di keluarkan saja orang itu "

KENDARI, TELISIK. ID - Keterlibatan pegawai PDAM Kota Kendari, menjadi perhatian pemerintah daerah Kota Kendari. Sekretaris Daerah Nahwa Umar, memberikan komentarnya terkait hal tersebut.

Dirinya mengatakan belum tahu pasti siapa oknum tersebut. Namun untuk memastikan itu perlu dilakukan suatu tindakan, terlebih jika itu benar Nahwa bakal memanggil Dirut PDAM Kota Kendari.

"Menyikapi yah, saya coba panggil Dirutnya. Saya juga baru baca beritanya siapa itu orangnya, karena mesti ada langkah-langkah yang di ambil.  Sehingga akan ada sanksi, kalau perlu di keluarkan saja orang itu," katanya, Rabu (6/11/2019).

Nahwa Umar menambahkan, bahwa OPD lingkup Kota Kendari telah memiliki jadwal dalam melakukan tes urin. Hal ini dilakukan sebagai bentuk pencegahan, sehingga pelayanan kepada masyarakat tidak terganggu.

Sebelumnya, seorang Aparatur Sipil Negara (ASN) yang berdinas di Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Kota Kendari berinisial F dibekuk polisi bersama rekannya I. Mereka diamankan karena tertangkap basah saat tengah berpesta sabu disalahsatu Hotel di Kendari.

Pihak kepolisian masih mendalami barang yang didapatkan oleh F dan I, yang sudah siap edar tersebut. Dan motif pelaku berinisial F diketahui setelahnya karena terlilit hutang sehingga menjadi pengedar narkotika jenis sabu.

Reporter : Muhammad Israjab
Editor: Ibnu

Baca Juga