Peringati Hardiknas, Mahasiswa di Kendari Gelar Demonstrasi

Rizal Saputra, telisik indonesia
Minggu, 02 Mei 2021
0 dilihat
Peringati Hardiknas, Mahasiswa di Kendari Gelar Demonstrasi
Mahasiswa peringati Hardiknas dengan demonstrasi. Foto: Rizal/Telisik

" Sedang yang terakhir, meminta keadilan atas kasus Yusuf dan Randi sebagaimana mereka adalah satu representatif dari pelajar Indonesia yang memperjuangkan hak rakyat "

KENDARI, TELISIK.ID -  Sejumlah massa yang tergabung dalam Aliansi Mahasiswa Teknik dan Vokasi UHO, galatasaray aksi damai dalam rangka peringati Hari Pendidikan Nasional, Minggu (2/5/2021).

Dari pantauan telisik.id, demonstrasi yang digelar Aliansi Mahasiswa Teknik -Vokasi UHO tersebut berlansung sejak jam 13.00 hingga sore hari.

Nurul Izzatin Sarimu, salah satu orator mengatakan, ada beberapa tuntukan yang yang disampaikan pada aksi Hardiknas ini.

Baca Juga: Belum Lama Dibentuk, Ketua HIPTI Sultra Kini Berganti

Pertama, medesak percepatan pembelajaran tatap muka sebagai bentuk peningkatan kualitas pelajar yang ada di Sulawesi Tenggara. Kedua, pemerataan pendidikan tanpa adanya diskriminatif kelas sosial masarakat agar setiap golongan dapat merasakan pendidikan.

Ketiga, revolusi sistem pendidikan dengan harapan proses penyelenggaraan pendidikan mengedepankan terbentuknya kualitas masarakat yang baik. Keempat, mendesak pemerintah terkait regenerasi yang tidak mendapat pendidikan dan pemerintah harus menyelesaikannya.

"Sedang yang terakhir, meminta keadilan atas kasus Yusuf dan Randi sebagaimana mereka adalah satu representatif dari pelajar Indonesia yang memperjuangkan hak rakyat," kata dia saat diwawancarai awak media, Minggu (2/5/2021)

Selain itu, Nurul Izzati menambahkan, demonstrasi ini dilakukan di beberapa titik di Kota Kendari .

Baca Juga: Mengenal Ki Hajar Dewantara, Sosok Pencetusan Sejarah Hardiknas

"Jadi rutenya itu dari gerbang utama UHO, kemudian perampatan pasar baru, bundaran pesawat Lepo-Lepo, baru perampatan Wua-Wua, setelah itu perampatan MTQ," tambahnya.

Dia juga berharap kepada pemerintah agar kebijakan yang dikeluarkan pro kepada masyarakat.

"Harapan kami sebagai mahasiswa untuk pemerintah, ketika mengeluarkan kebijakan itu pro kepada mahasiswa dan masyarakat," harapnya. (B)

Reporter: Rizal Saputra

Editor: Fitrah Nugraha

TAG:
Baca Juga