PLN Gelar Simulasi Ketersediaan Listrik pada PON XX Papua

M Risman Amin Boti, telisik indonesia
Minggu, 12 September 2021
0 dilihat
PLN Gelar Simulasi Ketersediaan Listrik pada PON XX Papua
PLN menggelar simulasi kelistrikan demi memastikan keandalan sistem kelistrikan pada penyelenggaraan PON XX Papua. Foto : Repro liputan6.com

" Pelaksanaan simulasi dimulai dari keadaan normal dengan beban venue disuplai oleh jaringan listrik yang ada "

JAKARTA, TELISIK.ID – Pemerintah terus membenahi seluruh fasilitas guna kesuksesan Pekan Olahraga Nasional (PON) Papua XX, pada 2-15 Oktober 2021.

Pesta olahraga terbesar di Indonesia yang diselenggarakan oleh Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) ini, akan dibuka oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan menjadi kebangkitan perekonomian, khususnya di wilayah Papua sehingga segala penunjang terus ditingkatkan.

Beberapa Menko maupun menteri-menteri, bahkan Panglima TNI dan Kapolri telah melakukan kunjungan untuk mengecek secara langsung kesiapan pesta olahraga empat tahunan tersebut.

Diantaranya kesiapan Perusahaan Listrik Negara (PLN). Oleh sebab itu, PT PLN (Persero) menggelar simulasi kelistrikan anti padam, sebagai antisipasi gangguan dalam pelaksanaan PON XX di Papua.

Hal itu disampaikan Direktur Bisnis PLN Regional Sulawesi, Maluku, Papua dan Nusa Tenggara, Syamsul Huda mengatakan, simulasi kelistrikan dilakukan untuk melihat kesiapan PLN dalam menghadapi gangguan saat pelaksanaan PON, salah satunya di venue Mimika Sport Complex (MSC), Kabupaten Mimika.

"Kami simulasikan jika sistem listrik dari PLN itu padam, backup-nya sudah bisa jalan, ada UPS dan mobile genset yang kita pasang, sehingga praktis tidak ada kedip saat terjadi gangguan pada sistem kelistrikan PLN,” ujar Huda dalam keterangan keterangan tertulis, Minggu (12/9/2021).

Lebih lanjut, Huda menjelaskan, pelaksanaan simulasi dimulai dari keadaan normal dengan beban venue disuplai oleh jaringan listrik yang ada.

Kemudian petugas yang bersiaga pada Load Break Switch Three Ways memadamkan suplai listrik ke venue guna membuat seolah-olah terjadi gangguan pada sistem kelistrikan.

Kondisi ini menyebabkan suplai listrik instalasi venue secara otomatis diambil alih oleh baterai Uninterruptible Power Supply (UPS), sebelum akhirnya genset beroperasi secara otomatis mengalirkan listrik ke venue.

"Dengan cara ini listrik pada venue tidak mengalami kedip atau padam," jelas Huda.

Sementara itu, dari kesiapan jumlah personel pengamanan kelistrikan PON XX, PLN akan menyiapkan 1.574 petugas yang tersebar di 4 klaster penyelenggara.

“Kami akan mengirimkan tambahan personil dari unit-unit di sekitar Papua, khususnya Sulawesi, Maluku dan Nusa Tenggara agar semua mengirimkan petugas ke Papua untuk membantu pelaksanaan PON XX," ujarnya.

Baca Juga: Mahfud MD Serang Said Didu di Twitter Gegara Sepakbola, Isinya Mengejutkan

Baca Juga: KPU Ungkap Anggaran Pemilu 2024 Capai Rp 112 Triliun, Ini Alasannya

Huda juga mengatakan, kebutuhan listrik tidak hanya untuk persiapan tanggal 2-15 Oktober namun sebelum itu karena sudah ada cabang olahraga yang dipertandingkan.

“Dari hasil saya melihat langsung ke lapangan, saya optimistis  PLN mampu melayani kebutuhan listrik untuk PON XX ini dengan baik. Baik di Jayapura, di Timika maupun Merauke juga saya mendapatkan laporan di sana sudah siap,” ujarnya.

Ia pun optimis PLN mampu melayani kebutuhan listrik untuk PON XX ini dengan baik. Terkait kondisi saat ini, Huda juga memastikan bahwa seluruh personil dalam keadaan sehat saat bertugas nanti.

"Ini karena musim pandemi, saya pastikan seluruh operator PLN yang menjaga kelistrikan selama pelaksanaan PON dalam kondisi yang sehat walafiat. Kami memiliki prosedur kesehatan yang ketat, bahkan tim kesehatan khusus sebagai pendamping operator, sehingga tidak menimbulkan kekhawatiran bagi pihak-pihak lain yang terlibat di lapangan," tuturnya. (C)

Reporter: M. Risman Amin Boti

Editor: Fitrah Nugraha

Baca Juga