Raup Cuan dari Sari Tebu, Pria Ini Ingin Buka Cabang

Ayu Safitri, telisik indonesia
Rabu, 27 Desember 2023
0 dilihat
Raup Cuan dari Sari Tebu, Pria Ini Ingin Buka Cabang
Pedagang sari tebu murni saat melayani pembeli di bahu Jalan Abdullah Silondae, Mandonga. Selasa (26/12/2023). Foto: Ayu Safitri/Telisik

" Yanto (49) adalah pedagang kaki lima yang berdagang minuman sari tebu menggunakan viar di bahu jalan seputaran Mandonga, Kota Kendari "

KENDARI, TELISIK.ID - Yanto (49) adalah pedagang kaki lima yang berdagang minuman sari tebu menggunakan viar di bahu jalan seputaran Mandonga, Kota Kendari. Yanto mengaku sudah berjualan minuman asli dari sari tebu selama 11 tahun.

"Sejak 2012 bulan Juli pertama kali saya menjual. Kemudian banyak yang pada ngikut tapi banyak yang mundur. Akhirnya sampai sekarang tinggal saya yang bertahan," ungkapnya pada Telisik.id, Selasa (26/12/2023).

Usaha sari tebu murni yang diberi nama ArNaSya buka setiap hari, Senin-Sabtu mulai pukul 11:00 Wita-17:00 Wita, berlokasi di bahu Jalan Abdullah Silondae, Kelurahan Korumba, Kecamatan Mandonga, Kota Kendari, tepatnya di depan Korem. Sedangkan di hari Minggu biasanya ia menjual di tugu MTQ mulai pukul 7:00 Wita-11:00 Wita.

Yanto biasanya membawa sekitar 40 batang tebu di hari biasa. Sedangkan di hari Minggu bisa mencapai 80 batang tebu. Bermula saat ia melihat peluang belum adanya pesaing. Yanto membuka bisnis ini hanya menggunakan tebu asli yaitu farietas tebu ps862 yang ia pasok melalui kebun sepupunya yang berada Lidi Kehidupan, Wanita Ini Sambung Hidup sebagi Penjual Sapu Pinggir Jalan Bersama Cucu di Ranomeeto, Kabupaten Konawe Selatan.

Proses pembuatannya juga cukup mudah, yaitu hanya membutuhkan mesin peras tebu sehingga menghasilkan sari tebu alami yang kaya manfaat bagi kesehatan.

Baca Juga: Lidi Kehidupan, Wanita Ini Sambung Hidup sebagi Penjual Sapu Pinggir Jalan Bersama Cucu

Terbukti dengan adanya sertifikat like penyehatan yang dikeluarkan oleh Pemerintah Kota Kendari melalui Dinas Kesehatan Kota Kendari.

"Sudah terbukti menyehatkan karena ada sertifikat penyehatan dari Dinkes dan sudah BPOM, sudah pasti halal untuk dikonsumsi sehari-hari," ujarnya sambil melayani pembeli.

Diketahui, minuman ini memiliki beragam khasiat yaitu:

- Menurunkan kolestrol dalam darah

- Mengatasi diabetes

- Obat lambung, dll

Harga setiap menu bervariasi sesuai ukuran wadah yang digunakan mulai dari Rp 7.000 hingga Rp 28.000, sangat terjangkau untuk semua kalangan.

Baca Juga: Anak Kuli Bangunan Lulus Polisi Usai Tak Pulang Rumah Berbulan-bulan

Yanto berencana membuka cabang. "Pengennya buka cabang kalau omzet meningkat," ujarnya.

Risal, salah satu pembeli mengungkapkan, ia lebih tertarik membeli minuman alami di tengah maraknya minuman perasa lainnya.

"Menurutku lebih bagus minuman alami begini banyak manfaatnya, kemudian lebih sehat dibanding minuman dingin yang banyak dijual orang sekarang ini," ujarnya. (B)

Penulis: Ayu Safitri

Editor: Haerani Hambali

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS 

Baca Juga