Resmi Meluncur, Begini Spesifikasi Xiomi Redmi 10A dengan Helio G25 Baterai 5.000 mAh

Nurdian Pratiwi, telisik indonesia
Selasa, 29 Maret 2022
0 dilihat
Resmi Meluncur, Begini Spesifikasi Xiomi Redmi 10A dengan Helio G25 Baterai 5.000 mAh
Xiaomi resmi luncurkan ponsel entry-level Redmi 10A. Foto: Repro infogadgetpro.com

" Redmi 10A merupakan ponsel penerus Redmi 9A yang dinobatkan menjadi ponsel ke-7 paling laris di dunia pada tahun 2021, oleh Firma riset pasar Counterpoint Research "

JAKARTA, TELISIK.ID - Baru-Baru ini Xiaomi mengeluarkan merek terbarunya yakni ponsel entry-level Redmi 10A, Redmi 10A sendiri merupakan ponsel penerus Redmi 9A yang dinobatkan menjadi ponsel ke-7 paling laris di dunia pada tahun 2021, oleh Firma riset pasar Counterpoint Research.

Mengutip ayobandung.com-GSM Arena, sebelumnya Redmi 10A menampakan diri di TENAA. Kemunculan perangkat Xiaomi terbaru 2022 ini mengungkap sejumlah spesifikasi handal yang dibawa perangkat tersebut.

Berdasarkan informasi HP Xiaomi terbaru ini yang terungkap, perangkat Xiaomi terbaru 2022, Redmi 10A menggunakan layar IPS LCD berukuran 6,53 inci yang sudah beresolusi HD Plus 1600 x 720 piksel.

Selain itu dilansir dari kompas.com, Redmi 10A ini melengkapi model Redmi 10 series yang sudah diluncurkan Xiaomi sebelumnya, seperti Redmi 10X, Redmi 10X Pro, Redmi 10 "reguler", Redmi 10 Prime, Redmi 10 (2022), dan Redmi 10C. Ketersediaan ponsel Redmi 10 series ini berbeda-beda untuk setiap pasar.

Dari segi tampang, Redmi 10A masih dibekali dengan desain yang sama seperti Redmi 10 yang dipasarkan di India dan Redmi 10C yang dipasarkan di Nigeria. Namun sebagai model terbaru, Redmi 10A dibekali komponen hardware berbeda.

Spesifikasi Redmi 10A :

Baca Juga: Semakin Canggih, Begini Kehebatan Teknologi Al pada Kamera Smartphone

Xiaomi Redmi 10A menggunakan layar 6,53 inci dengan resolusi HD Plus (1.600 x 720 piksel), tingkat kecerahan (brightness) maksimum 400 nits, serta aspect ratio 20:9.

Layar tersebut memiliki poni berbentuk tetesan air (waterdrop) yang memuat kamera selfie 5 MP. Di bagian punggung, ponsel entry-level ini dibekali satu kamera belakang beresolusi 13 MP.

Untuk aspek dapur pacu, Redmi 10A ditenagai chipset MediaTek Helio G25, dengan pilihan RAM/penyimpanan 4/64 GB dan 6/128 GB. Bila dirasa kurang, kapasitas penyimpanan media dapat ditambah menggunaka kartu microSD hingga 512 GB.

Untuk sektor daya, Redmi 10A ditopang baterai 5.000 mAh. Ponsel ini sudah menjalankan sistem operasi Android yang dilapisi antarmuka MIUI 12.5.

Fitur lain yang dibawa ponsel ini termasuk pemindai sidik jari di bagian punggung (fingerprint rear-mounted), bluetooth 5.0, WiFi, colokan audio jack 3,5 mm, serta port micro USB, sebagaimana dihimpun dari situs resmi Xiaomi China.

Baca Juga: Punya Kamera Super Keren, Begini Cara Nyalakan Lampu Dual Orbit Light Oppo Reno 7 Z 5G

Di China, Redmi 10A hadir dalam pilihan warna Moonlight Silver, Smoke Blue, dan Shadow Black, sebagaimana dihimpun KompasTekno dari GizmoChina, Selasa (29/3/2022).

Ponsel entry level ini akan dijual mulai 31 Maret di Negeri Tirai Bambu dengan rincian harga sebagai berikut:

* Redmi 10A (4/64 GB) : 649 yuan (sekitar Rp 1,4 juta)

* Redmi 10A (4/128 GB) : 799 yuan (sekitar Rp 1,8 juta)

* Redmi 10A (6/128 GB) : 899 yuan (sekitar Rp 2 juta). (C)

Reporter: Nurdian Pratiwi

Editor: Haerani Hambali

Baca Juga