Sampah Berserakan, Dinkes dan DLH Muna Kolaborasi Lakukan Pembersihan

Sunaryo, telisik indonesia
Jumat, 19 Agustus 2022
0 dilihat
Sampah Berserakan, Dinkes dan DLH Muna Kolaborasi Lakukan Pembersihan
Staf Dinkes melakukan pembersihan sampah di alun-alun. Foto: Sunaryo/Telisik

" Perayaan 17 Agustus di Kabupaten Muna menyisahkan permasalahan sampah "

MUNA, TELISIK.ID - Perayaan 17 Agustus di Kabupaten Muna menyisahkan permasalahan sampah.

Sampah kering berupa plastik air mineral dan dus-dus berserakan di mana-mana. Apalagi, di Alun-alun, tempat finish kegiatan gerak jalan indah (GJI).

Melihat kondisi itu, Dinas Kesehatan (Dinkes) Muna turun tangan melakukan pembersihan. Instansi yang dipimpin La Ode Rimba Sua itu berkolaborasi dengan Dinas Lingkungan Hidup (DLH).

Dinkes menerjunkan petugas kesehatan dari lima puskesmas, yakni Katobu, Batalaiworu, Sugi Laende, Watoputeh dan Duruka. Kemudian, petugas dari Laboratorium Kesehatan Daerah (Lab Kesda) dan Rumah Sakit (RS) dr LM Baharuddin.

Hanya butuh satu jam, 70 karung sampah berhasil dikumpulkan. Alun-alun pun langsung terlihat bersih.

Baca Juga: Prevalensi Stunting di Kolaka Utara Sentuh Angka 29,1 Persen

"Persoalan kebersihan ini merupakan tanggungjawab kita bersama," kata Kadinkes Muna, La Ode Rimba Sua, diamini Sekretarisnya, Jumat (19/8/2022).

Sementara itu, Plt Kadis LH Muna, La Ode Matalana menerangkan, penanganan sampah butuh dukungan semua pihak. Ia mengapresiasi Dinkes yang telah mengambil inisiasi melakukan pembersihan sampah.

Baca Juga: Sinergi Antam Konawe Utara dan Karang Taruna, Serahkan Bantuan Penguatan Usaha Generasi Muda

"Kita berharap OPD lain bisa melakukan hal serupa," pintanya.

Pihaknya, all out dalam menangani kebersihan dalam kota. Tahun ini, di Perubahan APBD akan alokasikan dana untuk pembangunan tampat pembuatan sementara (TPS) sampah di 5 titik yang meliputi, Pasar Laino, belakang RS, Tula dan jalan Pendidikan.  

"Estimasi anggaranya masing-masing Rp 50 juta ditambah dengan perbaikan tujuh unit armada Rp 53 juta," pungkasnya. (B)

Penulis: Sunaryo

Editor: Kardin

Artikel Terkait
Baca Juga