Selama Ramadan, Sat Pol PP Muna Amankan Masjid

Sunaryo, telisik indonesia
Sabtu, 01 Mei 2021
0 dilihat
Selama Ramadan, Sat Pol PP Muna Amankan Masjid
Personel Sat Pol PP bersama polisi mengamankan masjid. Foto: Sunaryo/Telisik

" Personel pengamanan Ramadan itu bersama dengan aparat kepolisian. "

MUNA, TELISIK.ID - Selama bulan suci Ramadan, personel Satuan Polisi Pamong Praja (Sat Pol PP) Kabupaten Muna disebar di masjid-masjid untuk melakukan pengamanan.

Kasat Pol PP Muna, Bahtiar Baratu menerangkan, jumlah personel yang diterjunkan untuk melakukan pengamanan di masjid dalam kota sebanyak satu peleton. Satu masjid, dijaga 3-5 orang personel. Begitu juga dengan masjid di wilayah kecamatan.

"Personel pengamanan Ramadan itu bersama dengan aparat kepolisian," kata Bahtiar, Sabtu (1/5/2021).

Baca juga: Ini Besaran Zakat Fitrah 1442 H di Bombana

Baca juga: Makam Raja Muna yang Dibongkar OTK Diperbaiki

Mantan Sekretaris Dinas PUPR itu menerangkan, tujuan pengerahan personel di masjid agar masyarakat dapat  menjalankan ibadah selama bulan Ramadan dengan tenang.

Sekaligus sebagai salah satu upaya antisipasi untuk menindak berbagai permasalahan yang ada, seperti pencurian, premanisme dan berbagai tindak provokasi yang sewaktu-waktu bisa terjadi.

"Pengamanan akan berlangsung hingga Hari Raya Idul Fitri," pungkasnya. (B)

Reporter: Sunaryo

Editor: Haerani Hambali

TAG:
Baca Juga