MUNA, TELISIK.ID - Badan Kepegawaian Negara (BKN) Makassar telah melakukan uji kelayakan terhadap lokasi yang akan digunakan untuk pelaksanaan seleksi Calon Aparatur Sipil Negara (CASN) di Kabupaten Muna. BKN menyatakan, lokasi gedung Akademi Keperawatan (AKPER) yang disiapkan Pemkab layak digunakan. Oleh karenanya, tahun ini, Pemkab Muna kembali menyelenggarakan seleksi secara mandiri.
Sukarman Loke, Kepala BKPSDM Muna menerangkan, dari hasil uji kelayakan itu, BKN menyarankan untuk dilakukan pembenahan terhadap lokasi tes berupa bangku, komputer, jaringan listrik dan internet. Pemkab pun menyahuti itu semua.
"Tidak ada masalah untuk fasilitas, kita akan lengkapi," katanya.
Seleksi CASN tahun ini menggunakan sistim CAT BKN. Ia memastikan pelaksanaan Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) pada pertengahan bulan Februari mendatang. Makanya, saat ini Panitia Seleksi Daerah (Panselda) tengah mempersiapkan pencetakan kartu peserta seleksi.