Simak Sejarah Permainan Sepak Bola di Indonesia dari Masa Hindia Belanda hingga Sekarang

Fitrah Nugraha, telisik indonesia
Rabu, 24 April 2024
0 dilihat
Simak Sejarah Permainan Sepak Bola di Indonesia dari Masa Hindia Belanda hingga Sekarang
Sepak bola memiliki sejarah yang patut diketahui masyarakat Tanah Air. Foto: Repro bidikbanten.com

" Sepak bola telah populer di seantero negeri ini, tapi tidak semua orang tahu bagaimana sejarah si kulit bundar bisa jadi olahraga yang digemari masyarakat Tanah Air hingga saat ini "

KENDARI, TELISIK.ID - Salah satu cabang olahraga yang banyak digemari masyarakat dunia, termasuk Indonesia adalah sepak bola. Sepak bola kini telah menjadi olahraga paling populer di berbagai negara.

Dikutip dari Suara.com - jaringan Telisik.id, meski sepak bola telah populer di seantero negeri ini, tapi tidak semua orang tahu bagaimana sejarah si kulit bundar bisa jadi olahraga yang digemari masyarakat Tanah Air hingga saat ini.

Pada umumnya, sepak bola merupakan cabang olahraga permainan yang dimainkan oleh dua tim yang terdiri dari 11 pemain di masing-masing tim.

Olahraga ini telah meraih popularitas global, termasuk di Indonesia dengan jutaan orang bahkan tidak hanya sekedar hiburan semata, namun juga kerap menjadikannya sebagai budaya.

Di Indonesia sejarah permainan sepak bola dikenal dengan nama sepak raga. Permainan sepak raga dilakukan dengan cara menendang bola dari rotan untuk bisa masuk ke dalam lingkaran di atas bambu seperti halnya ring basket.

Melansir bola.net dari laman Kemendikbud, sejarah sepak bola dunia sudah ada sejak abad ke-2 dan ke-3 sebelum Masehi di China, tepatnya di masa Dinasti Han.

Masyarakat China pada masa itu, mereka sudah mengenal permainan menggiring bola kulit dan menendangnya ke gawang berbentuk jaring kecil. Permainan bola itu dikenal dengan sebutan Tsu chu.

Biasanya Tsu chu dimainkan oleh tentara Tiongkok untuk menjaga ketahanan fisik. Selain itu permainan ini juga dimainkan ketika ada perayaan ulang tahun Kaisar.

Baca Juga: Piala Asia U-23: Ukir Sejarah, Timnas Indonesia Bantai Yordania

Tidak hanya di China, negara Jepang juga memiliki sebutan untuk permainan sepak bola yakni Kemari. Pada saat itu orang Jepang bermain dengan cara menggiring bola yang terbuat dari kulit kijang.

Berdasarkan rangkuman catatan sejarah dunia, tidak hanya di China dan Jepang, tapi permainan sepak bola kuno juga ditemukan di negara-negara lain seperti, Inggris, Meksiko sampai ke Mesir Kuno. Tetapi mereka sudah memainkan sepak bola dengan menggunakan bola dari karet.

Sementara di Indonesia, permainan sepak bola ini juga punya sejarahnya. Banyak yang berpendapat mengenai kapan sepak bola masuk ke Indonesia.

Beberapa pendapat mengatakan bahwa sepak bola masuk ke Indonesia di era pemerintahan Hindia Belanda sekitar tahun 1914 atau saat Nederlandsch Indische Voetbal Unie (NIVU) berdiri. Pada masa ini, kompetisi antar kota di Pulau Jawa menjadi hal yang umum.

NIVB didirikan oleh perkumpulan sepak bola pada masa pemerintahan Hindia Belanda, dan kemudian berganti nama menjadi Nederlandsch Indische Voetbal Unie (NIVU) pada tahun 1927.

Sepak bola resmi dimulai di Indonesia ketika PSSI didirikan pada 19 April 1930 di Yogyakarta. Pendirian PSSI terjadi dalam konteks kegiatan politik yang melawan penjajahan Hindia Belanda.

PSSI didirikan oleh Soeratin Sosrosoegondo, seorang lulusan insinyur sipil dari Jerman. Soeratin bekerja di perusahaan Belanda di Yogyakarta, namun ia mundur untuk aktif dalam gerakan nasionalisme.

Karena cintanya pada sepak bola, Soeratin mendirikan PSSI sebagai wadah perlawanan nasional terhadap penjajahan.

Baca Juga: Nathan Tjoe-A-On Kembali Perkuat Timnas Indonesia U-23 Lawan Korea Selatan

Setelah berdirinya PSSI, pada 1931-1941 kompetisi tahunan di Indonesia mulai berjalan. Namun sempat berhenti pada 1942. Mulai berjalan lagi pada 1951 saat Jepang masuk ke Indonesia hingga masa awal kemerdekaan.

Dalam perjalanannya, PSSI bergabung dengan FIFA pada 1952. Dua tahun berselang, Indonesia bergabung federasi sepak bola Asia yaitu AFC.

Liga sepak bola pertama di Indonesia yaitu Liga Sepak bola Utama atau Galatama. Pada 1994, PSSI membentuk Liga Indonesia untuk meningkatkan kualitas sepak bola Indonesia.

Pada 2014, Liga Indonesia mendapatkan sanksi dari FIFA dan dibekukan pada 2015. Setelah itu, baru pada 2017 diselenggarakan kembali kompetisi yang bernama Liga 1 hingga sekarang.

Nah, itulah sejarah singkat sepak bola Indonesia yang kini menjelma menjadi cabang olahraga yang paling populer di Tanah Air. Semoga bermanfaat. (C)

Penulis: Fitrah Nugraha

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS 

Baca Juga