Siswi Asal Baubau Wakili Sultra Jadi Paskibraka Tingkat Nasional

Iradat Kurniawan, telisik indonesia
Minggu, 23 Mei 2021
0 dilihat
Siswi Asal Baubau Wakili Sultra Jadi Paskibraka Tingkat Nasional
Ainun Jariah Ismail, siswa SMPN 3 Baubau saat proses seleksi. Foto: Ist.

" Lolosnya Ainun adalah prestasi yang sungguh luar biasa bagi Kota Baubau yang berturut-turut selama 2 tahun Baubau mewakili Sultra di tingkat nasional "

BAUBAU, TELISIK.ID - Ainun Jariah Ismail, siswa SMKN 3 Baubau berhasil lolos menjadi salah satu peserta Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka), mewakili Sulawesi Tenggara (Sultra) di tingkat nasional.

Awalnya, Kota Baubau mengutus empat siswa untuk mengikuti seleksi Paskibraka tingkat nasional dan Provinsi Sultra pada 20-23 Mei 2021.

Namun, setelah melalui tahapan seleksi di babak terakhir, hanya satu siswa yang lolos yakni Ainun Jariah Ismail berhasil terpilih mewakili Sultra.

Baca Juga: Pilrek UHO, Tiga Nama Diajukan ke Kementerian

Pelaksana tugas Kepala Dinas Kominfo Kota Baubau, La Ode Darussalam mengaku merasa sangat terharu atas keberhasilan Ainun Jariah Ismail yang mewakili Sultra di tingkat nasional menjadi Paskibraka bersama perwakilan 34 provinsi lainnya di Indonesia.

"Seorang ayah tidak pernah menangis di hadapan anaknya karena dia tidak ingin dilihat cengeng oleh anaknya.

Namun pada suatu saat tidak bisa menyembunyikan tangisan di hadapan anak-anak. Dan inilah tangisan kebahagian seorang ayah saat anaknya di tetapkan sebagai perwakilan Sultra pada paskibraka tingkat Nasional. Selamat anakda Ainun jariah Ismail," ujar La Ode Darussalam dalam postingan statusnya di akun facebook, Minggu (23/5/2021).

Baca Juga: Belajar Tatap Muka di Kendari Mulai Tahun Ajaran Baru

Laode Darussalam juga mengemukakan, Ainun Jariah merupakan anak dari pasangan Ismail yang merupakan karyawan Dispora Kota Baubau dan Wa Ode Rosdiana, adalah prestasi yang sangat membanggakan bagi daerah.

"Lolosnya Ainun adalah prestasi yang sungguh luar biasa bagi Kota Baubau yang berturut-turut selama 2 tahun Baubau mewakili Sultra di tingkat nasional," tuturnya. (C)

Reporter: Iradat Kurniawan

Editor: Fitrah Nugraha

TAG:
Baca Juga