Tekad Golkar Pertahanan Elektabilitas Tinggi hingga 2024
Musdar, telisik indonesia
Rabu, 15 Juni 2022
0 dilihat
Pengurus Golkar Kota Kendari bersama pengurus kecamatan dan kelurahan bertekad meningkatkan elektabilitas partai hingga 2024 nanti. Foto: Ist.
" Ketua DPD II Golkar Kota Kendari LM Inarto, berharap seluruh pengurus dari DPD II hingga pengurus kelurahan mempertahankan elektabilitas Golkar hingga Pilwali 2024 mendatang "
KENDARI, TELISIK.ID - Partai Golkar Kendari berada di posisi teratas hasil survei tingkat keterpilihan atau elektabilitas partai politik yang dilakukan Lingkaran Survei Sulawesi (LSS) pada 26 Mei hingga 4 Juni 2022.
Golkar memperoleh 151 suara dari 1.100 responden. Tidak hanya LSS, partai besutan Airlangga Hartarto itu unggul di sejumlah lembaga survei. Namun Golkar tidak ingin jumawa atas survei yang ada.
Ketua DPD II Golkar Kota Kendari, LM Inarto berharap seluruh pengurus dari DPD II hingga pengurus kelurahan mempertahankan elektabilitas Golkar ini hingga Pilwali 2024 mendatang.
Menurut Inarto, langkah mempertahankan elektabilitas yang ada salah satunya melalui kegiatan rutin Golkar Menyapa yang dilaksanakan di kecamatan se-Kota Kendari. Melalui kegiatan Golkar Menyapa, para pengurus turun mendengarkan secara langsung masalah yang dihadapi masyarakat.
Persoalan yang ada dapat diperjuangkan Golkar melalui perwakilan fraksi di DPRD untuk menyuarakan apa yang menjadi persoalan masyarakat kepada pemerintah kota.
“Itulah mengapa kita buat Golkar Menyapa agar pengurus Golkar bisa saling dekat dengan masyarakat, sehingga mereka juga pada saat turun lapangan atau ke masyarakat bisa mendapatkan nilai plus dari masyarakat,” kata Inarto.
Baca Juga: Koalisi Indonesia Bersatu Segera Dibentuk di Kota Kendari
Sementara itu, Ketua Bappilu Golkar Kendari Sahabuddin, menyambut baik survei LSS. Namun dalam survei tersebut terdapat 430 dari 1.100 responden yang belum menentukan pilihan, sehingga ini menjadi PR Golkar, agar bagaimana yang belum menjawab menjatuhkan pilihannya ke Golkar.
Menurutnya, untuk terus meningkatkan elektabilitas partai, dibutuhkan kerja-kerja yang masif dari kader maupun pengurus dari tingkat kota hingga ke kelurahan. Kerja yang masif ini, kata Sahabuddin, akan berdampak positif pada Golkar di Pemilu 2024 mendatang.
Baca Juga: Politisi PAN Sebut Perombakan Kabinet Picu Efek Domino Politik Nasional
Diketahui, posisi kedua dari survei LSS ditempati Gerinda dengan perolehan 125 suara, disusul PDIP 93 suara, PKS 81 suara, NasDem 63 suara, Demokrat 58 suara, PAN 40 suara, PKB 14 suara, Hanura 10 suara, Perindo 10 suara, PPP 8 suara, Garuda 5 suara, PBB 4 suara, Gelora 3 suara, PSI 2 suara dan Berkarya, Partai Kebangkitan Nusantara serta Partai Adil Makmur masing-masing 1 suara. Sementara 430 suara belum menentukan pilihan.
Survei LSS mulai dilaksanakan 26 Mei hingga 4 Juni 2022 dengan melibatkan 1.100 responden yang tersebar di 11 kecamatan se-Kota Kendari yang dipilih secara acak bertingkat (multistage random sampling). Dan margin error kurang lebih 2,95 persen pada tingkat kepercayaan 95 persen. (B)
Penulis: Musdar
Editor: Haerani Hambali