Toyota Kijang Krista Varian Tertinggi Kijang Generasi Keempat dengan Tampilan Lebih Luxury

Ahmad Jaelani, telisik indonesia
Rabu, 19 April 2023
0 dilihat
Toyota Kijang Krista Varian Tertinggi Kijang Generasi Keempat dengan Tampilan Lebih Luxury
Toyota Kijang Krista memiliki bumper depan dan belakang yang lebih membulat, serta diaplikasikannya side moulding dan over fender yang membuatnya terlihat lebih gambot. Foto: Ahmad Jaelani/Telisik

" Berbeda dengan Kijang Kapsul biasanya, Toyota Kijang Krista memiliki tampilan yang terlihat lebih luxury baik dari sisi eksterior maupun interiornya "

KENDARI, TELISIK.ID - Kendaraan Toyota Kijang Krista diketahui merupakan salah satu varian tertinggi dari Kijang generasi keempat, atau yang biasa dikenal dengan sebutan Kijang Kapsul. Varian mewah dari Kijang ini diambil dari bahasa Jawa Kuno yang berarti Mahkota.

Berbeda dengan Kijang Kapsul biasanya, Toyota Kijang Krista memiliki tampilan yang terlihat lebih luxury baik dari sisi eksterior maupun interiornya.

Menurut Lestu Mahendara, seorang warga Kota Kendari yang pernah memiliki Toyota Kijang Krista, mobil ini memang memiliki tampilan yang berbeda dari varian-varian Kijang lainnya.

"Saya punya Kijang Krista warna hitam tahun 1998, tampilannya lebih elegan dan lebih sporty dibandingkan dengan Kijang-Kijang lainnya. Bahkan, banyak yang mengira mobil saya adalah jenis SUV," ujarnya.

Dari sisi eksterior, Toyota Kijang Krista memiliki bumper depan dan belakang yang lebih membulat, serta diaplikasikannya side moulding dan over fender yang membuatnya terlihat lebih gambot. Tidak sampai disitu, beberapa bagian luarnya juga dilapisi lapisan krom yang membuatnya terkesan lebih prestisius.

Baca Juga: BMW akan Luncurkan Mobil Listrik di Indonesia, Simak Model Barunya

Sementara itu, menurut Muhamin, seorang mekanik di Kota Kendari, Toyota Kijang Krista juga memiliki kelebihan lainnya, yaitu mesin yang tangguh dan bertenaga.

"Mesin Kijang Krista itu memang terkenal tangguh. Selain itu, mobil ini juga nyaman saat dikendarai," ungkapnya.

Selain memiliki tampilan yang mewah dan mesin yang tangguh, Toyota Kijang Krista juga dilengkapi dengan fitur-fitur canggih pada interiornya.

Armansyah, seorang pemilik Toyota Kijang Krista warna biru tua, mengungkapkan bahwa mobilnya memiliki fitur-fitur seperti power window, power steering, dan AC yang masih berfungsi dengan baik.

"Mobil saya sudah berusia 22 tahun, tapi fitur-fiturnya masih lengkap dan masih berfungsi dengan baik. Bahkan, suara mesinnya juga masih halus," ujarnya.

Namun demikian, Armansyah juga mengakui bahwa Toyota Kijang Krista memiliki kekurangan, yaitu konsumsi bahan bakar yang cukup boros.

"Kalau dari segi bahan bakar, memang Kijang Krista ini lumayan boros. Tapi, kalau dipakai untuk keluarga, mobil ini masih nyaman dan cocok," tuturnya.

Meski sudah tidak diproduksi lagi, Toyota Kijang Krista masih memiliki penggemar setia hingga saat ini. Melansir salah satu situs jual beli mobil bekas, mobil ini ditawarkan mulai dari Rp 50 jutaan hingga Rp 110 jutaan.

Bagi Telisikers yang tertarik ingin memiliki mobil ini, ada baiknya untuk mengetahui kelebihan dan kekurangannya terlebih dahulu.

Selain konsumsi bahan bakar yang boros, Toyota Kijang Krista juga tergolong mobil yang cukup besar dan berat, sehingga kurang cocok untuk dikendarai di perkotaan yang padat. Namun, kelebihan mobil ini adalah ruang kabin yang lega dan mampu menampung hingga tujuh penumpang. Selain itu, mobil ini juga terkenal dengan daya tahan yang cukup lama dan mudah dalam perawatannya.

Baca Juga: Meski Berasap, Motor ini Kembali Digandrungi di Kota Kendari

Menurut Muhamin, mesin Toyota Kijang Krista yang tangguh dan bertenaga juga membuat mobil ini cocok digunakan untuk perjalanan jauh atau traveling.

"Kalau mau jalan-jalan keliling Indonesia, Kijang Krista ini cocok banget. Mesinnya kuat dan mobilnya nyaman," tuturnya.

Armansyah juga menambahkan bahwa Toyota Kijang Krista memiliki sistem suspensi yang cukup baik sehingga membuat mobil ini nyaman saat melintasi jalan yang tidak rata.

"Sistem suspensinya bagus, jadi kalau melewati jalan yang tidak rata atau berlubang, mobil ini tetap nyaman," ujarnya.

Sebagai mobil yang sudah cukup tua, perawatan dan pemeliharaan secara rutin juga menjadi kunci dalam menjaga performa dan kenyamanan mobil ini dalam penggunaannya. (A)

Penulis: Ahmad Jaelani

Editor: Haerani Hambali

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS 

Baca Juga