Viral: Nenek 87 Tahun Ini Punya Jantung Sehat Seperti Anak Muda, Ternyata Ini Rahasianya

Ibnu Sina Ali Hakim, telisik indonesia
Selasa, 29 Maret 2022
0 dilihat
Viral: Nenek 87 Tahun Ini Punya Jantung Sehat Seperti Anak Muda, Ternyata Ini Rahasianya
Nenek 87 tahun yang memiliki jantung sehat. Foto: Repro Twitter

" Seorang nenek mendadak viral di media sosial lantaran di usia lanjut dirinya masih memiliki jantung sehat seperti anak muda "

JAKARTA, TELISIK.ID - Seorang nenek mendadak viral di media sosial. Ini lantaran di usia lanjut dirinya masih memiliki jantung sehat seperti anak muda.

Melansir Okezone.com, hal tersebut diketahui setelah sang nenek melakukan medical check-up. Sang dokter membeberkan jika usianya sudah 87 tahun memiliki jantung sehat seperti usia 40-an.

"Usia 87 tahun check up jantung masih seperti usia 40-an tahun," kata akun TikTok Dr Vito Damay, SPJP (K), MKES. AIFO-K, FIHA, FICA,FASCC.

Dalam video, si Oma mengatakan jika dirinya melakukan segala aktivitas rumah tangga sendiri, seperti nyapu, cuci piring, hingga berkebun mandiri alias sendiri. Dokter Vito meminta agar si Oma menjelaskan cara agar hidup dengan memiliki jantung seperti anak muda.

Si Oma menjawab dengan lantang, kalau melakukan aktivitas secara sendiri dan tidak malas bergerak mampu memberikan kesehatan. Hal terlucu disampaikan Oma tersebut yaitu dia menegaskan agar tidak rakus atau makan secara berlebih-lebihan.

Baca Juga: Ternyata Begini Ciri Wanita Cantik Menurut Islam, Kaum Hawa Wajib Tahu

"Oma rahasianya apa?," tanya Dr Vito

"Jangan rakus, minum air dua liter, makan sayur dan buah," jelas si nenek.

Lebih lanjut, Oma mengatakan jika ingin memiliki kondisi sehat sepertinya yaitu jangan pikun. Di mana dengan tidak malas bergerak bisa membuat seseorang tidak cepat pikun.

"Jangan pikun, ya kalau malas gerak pikun," tambah si Oma.

Baca Juga: Lama Dinanti-nanti, Drama Korea Dear M Dikabarkan Tayang Perdana Lebih Awal di Jepang

Selain itu dilansir Rspkusolo.com, begini cara menjaga kesehatan jantung.

1. Rutin berolahraga

2. Menjaga pola makan sehat

3. Menjaga berat badan ideal

4. Mengontrol kadar kolesterol dalam darah

5. Rajin minum air putih. (C)

Reporter: Ibnu Sina Ali Hakim

Editor: Haerani Hambali

Baca Juga