Wali Kota Evaluasi Tanggap Darurat COVID-19 di Yogyakarta

Affan Safani Adham, telisik indonesia
Minggu, 07 Juni 2020
0 dilihat
Wali Kota Evaluasi Tanggap Darurat COVID-19 di Yogyakarta
Wali Kota Yogyakarta, Haryadi Suyuti menekankan pentingnya peraturan protokol kesehatan dalam akses sosial, ekonomi dan pendidikan. Foto: Affan Safani Adham/Telisik

" Yang paling penting protokol di bidang anggaran berkaitan dengan bansos agar bisa berjalan dengan baik. Selain itu, peraturan protokol kesehatan diharapkan dilakukan pada bidang sosial, ekonomi dan pendidikan. "

YOGYAKARTA, TELISIK.ID - Pemerintah Kota (Pemkot) Yogyakarta terus menjaga dan melayani masyarakat serta mencegah dan menanggulangi COVID-19. Selain itu, dilakukan evaluasi selama tanggap darurat COVID-19.

Wali Kota Yogyakarta, Drs Haryadi Suyuti, mengatakan, evaluasi itu  meliputi protokol kesehatan, pelaksanaan Pola Hidup Bersih dan Sehat (PHBS), pelaksanaan pencegahan protokol COVID-19 dan juga terkait evaluasi di bidang anggaran.

"Lalu bantuan sosial sudah dilaksanakan dengan baik," kata Haryadi Suyuti, Minggu (7/6/2020).

Haryadi Suyuti juga menyampaikan banyak hal. Salah satunya menekankan pentingnya kepatuhan terhadap protokol kesehatan dalam akses sosial, ekonomi dan pendidikan di Kota Yogyakarta.

Saat ini, kata Haryadi Suyuti, semua berjalan sesuai yang diharapkan. Protokol kesehatan dijalankan dengan baik.

Baca juga: Pemprov Sultra Serahkan Bantuan COVID-19 di Buton Utara

"Yang paling penting protokol di bidang anggaran berkaitan dengan bansos agar bisa berjalan dengan baik. Selain itu, peraturan protokol kesehatan diharapkan dilakukan  pada bidang sosial, ekonomi dan pendidikan," ungkap Haryadi.

Wali kota berharap, semua lingkup Pemerintah Kota Yogyakarta dan masyarakat agar tetap mematuhi peraturan yang sudah diberikan sebagai bentuk pencegahan COVID-19.

"Saya lihat semua tim COVID-19 berjalan dengan lancar, ini sangat saya apresiasi," ungkap Haryadi.

Adanya kesadaran dengan menjaga, melindungi dan menangani terhadap potensi pandemi COVID-19 dan respon masyarakat yang hingga saat ini masih berjalan dengan baik, diapresiasi Haryadi Suyuti.

Selain itu, Haryadi mengapresiasi kinerja dari seluruh tim yang terlibat dalam pencegahan penyebaran COVID-19 di Kota Yogyakarta.

Baca juga: Subandi Giyanto, Piawai Lukis Pewayangan

"Saya mengapresiasi masyarakat yang memiliki kesadaran tinggi untuk menjaga, mencegah, dan menangani potensi penyebaran COVID-19," papar Haryadi.

Sementara itu, Wakil Wali Kota Yogyakarta, Drs Heroe Poerwadi, MA, mengatakan, saat ini jumlah pasien COVID-19 sudah mengalami penurunan, Pasien Dalam Pengawasan (PDP) maupun Orang Dalam Pengawasan (OPD) juga mengalami pengurangan.

Heroe pun berpesan agar jangan cepat puas meski di Kota Yogyakarta penyebarannya termasuk landai. "Dan seolah-olah sudah selesai," tandasnya.

Dikatakan Heroe, di luar sana masih banyak hal-hal yang membahayakan dan akan mengancam sendi-sendi kehidupan kesehatan masyarakat.

Reporter: Affan Safani Adham

Editor: Haerani Hambali

Artikel Terkait
Baca Juga