Wartawan Kecewa Tidak Diizinkan Liput Langsung Debat Pilkada di Wakatobi

Mohamad Lukman Saputra, telisik indonesia
Minggu, 22 November 2020
0 dilihat
Wartawan Kecewa Tidak Diizinkan Liput Langsung Debat Pilkada di Wakatobi
Sejumlah Wartawan menyaksikan debat melalui live Streaming Youtube dan Facebook. Foto: Mohamad Lukman Saputra/Telisik

" Tadi saya izin masuk ambil gambar, tapi katanya panita (staf KPU Wakatobi) nanti sebentar, tapi sampai debat selesai kita tidak disuruh masuk. "

WAKATOBI, TELISIK.ID - Debat publik Pasangan Calon (Paslon) bupati dan wakil bupati Wakatobi yang diselenggarakan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Wakatobi berlangsung secara tertutup di Aula Persanggrahan Wakatobi, Minggu (22/11/2020).

Dalam acara debat tersebut, para wartawan yang datang ke lokasi untuk meliput kegiatan tidak diizinkan masuk oleh tim pengamanan ke dalam ruangan debat, walaupun hanya ingin mengambil gambar.

"Tadi saya izin masuk ambil gambar, tapi katanya panita (staf KPU Wakatobi) nanti sebentar, tapi sampai debat selesai kita tidak disuruh masuk,” ucap Duriani, wartawan Tribunbuton.com.

Baca juga: Aktivitas PT OSS dan PT VDNI Sebabkan Tambak Warga Tercemar Limbah Industri

Dari pantauan Telisik.id, para wartawan yang dilarang masuk ke dalam ruangan debat tersebut akhirnya hanya bisa menyaksikan acara debat melalui siaran langsung di Youtube dan Facebook pada telepon seluler masing - masing.

Padahal menurut La Ilu Mane, wartawan BumiSultra.Com, sehari sebelum debat tersebut dilaksanakan, mereka telah menhubungi ketua KPU Wakatobi, Abdul Rajab, via telepon. Hasilnya wartawan, dibolehkan mengambil gambar untuk kepentingan pemberitaan.

Hal yang sama juga diungkapkan Kasubag Teknis KPU Wakatobi, Majid. Wartawan diperbolehkan mengambil gambar saat debat berlangsung, walaupun tidak menggunakan tanda pengenal khusus. (B)

Reporter: Mohamad Lukman Saputra

Editor: Fitrah Nugraha

TAG:
Artikel Terkait
Baca Juga