Bocah Ukraina Ini Dapat Kejutan di Hari Ulang Tahunnya, Mengharukan
Reporter
Sabtu, 05 Maret 2022 / 7:13 pm
KYEV, TELISIK.ID - Seorang gadis cilik mendapatkan kejutan berupa perayaan ulang tahun di kamp pengungsi Ukraina yang ada di Rumania.
Melansir Zonabanten.com Arina, anak perempuan berusia 7 tahun asal Ukraina mendapat sambutan dari orang-orang yang menyanyikan lagu happy birthday serta beberapa balon yang disediakan oleh kelompok sukarelawan serta personil pelayanan darurat untuk pengungsi.
Ia juga mendapatkan topi berwarna pink beserta kue ulang tahun dengan lilin yang dibuat oleh ibunya dengan bantuan para sukarelawan.
Perayaan ulang tahun yang luar biasa dan akan dikenang tidak hanya oleh Arina dan ibunya, tapi juga para pengungsi yang ada disana, terjadi pada Kamis waktu setempat.
Arina dan keluarganya adalah salah satu dari beberapa pengungsi Ukraina yang ada di kamp pengungsi Siret, yakni perbatasan antara Ukraina dengan Rumania yang berjarak 20 mil dari kota terdekat, yaitu Chernivtsi.
Baca Juga: Mengenal Tangmo Nida, Artis Thailand yang Tewas Misterius di Sungai
Dilansir Skynews.com, menurut laporan PBB dan otoritas Ukraina, sebanyak 1,3 juta warga Ukraina melarikan diri sejak invasi yang dilakukan oleh Rusia.
Sejauh ini, Rumania sudah menerima sebanyak 150,000 orang pengungsi asal Ukraina. Sementara di Polandia, sudah ada kurang lebih 670,000 orang yang datang dari Ukraina untuk menyelamatkan diri mereka.
Lalu, 133,000 orang warga Ukraina memilih untuk datang ke Hungaria, 90,000 menuju Slovakia, dan 103,254 oran lainnya mengungsi ke Moldova.
Sebanyak 110,000 orang warga Ukraina mengungsi ke negara lain yang ada di Eropa. Beberapa diantaranya mendapatkan hak tinggal serta visa yang berlaku selama 3 tahun.
Warga Ukraina yang memiliki anggota keluarga di Inggris juga bisa tinggal serta bekerja dan belajar di Inggris dengan skema visa yang sama. (C)
Reporter: Ibnu Sina Ali Hakim
Editor: Kardin