Deklarasi Kampanye Damai Paslon Bupati-Wabup Muna Ricuh

Sunaryo

Reporter Muna

Selasa, 24 September 2024  /  12:12 pm

Cabup Muna, Abdul Rahman, saat memprotes deklarasi kampanye damai. Foto: Sunaryo/Telisik

MUNA, TELISIK.ID - Deklarasi kampanye damai pasangan calon (paslon) Bupati-Wakil Bupati Muna yang diselenggarakan KPU, ricuh. Hal tersebut dikarenakan paslon nomor urut 4, Abdul Rahman-Awal Jaya Bolombo, protes dengan kegiatan seremonial itu.

Rahman bilang, kegiatan penandatangan deklarasi kampanye damai ini tidak ada gunanya. Pasalnya, masih banyak penekanan terhadap birokrasi oleh salah satu paslon. Ia contohkan, adiknya yang ASN takut bertemu dirinya. Karena diancam akan dimutasi.

"Saya maju di pilkada ini karena melihat kondisinya banyak tekanan. Khususnya ASN," kata Rahman, Selasa (24/9/2024).

Calon Bupati (Cabup), La Ode Kardini menimpali, bahwa jangan lagi ada yang bikin kacau di pilkada.

Baca Juga: Ini Enam Paslon Pilbub Buton 2024 Beserta Nomor Urutnya

Baca Juga: Paslon Gubernur Sultra Klaim Nomor Urut Masing-Masing Punya Makna Filosofi

Cawabup La Ode Asrafil Ndoasa menanggapi pernyataan Rahman, dengan meminta KPU melanjutkan kegiatan.

"Ini deklarasi, harus dilanjutkan. Kalau ada persoalan, bukan ranahnya di sini," terangnya.

Deklarasi yang sempat diwarnai ketegangan itu, langsung dilanjutkan. Lima paslon yakni Bachrun Labuta-La Ode Asrafil Ndoasa, LM Rajiun Tumada-Purnama Ramadhan, La Ode Kardini-Noor Dhani, Abdul Rahman-AJB dan La Ode Husuna Ringa Jhon-Syarifuddin Udu, Forkopimda, ketua KPU dan Bawaslu menandatangi naskah deklarasi yang telah dibacakan. (B)

Penulis: Sunaryo

Editor: Haerani Hambali

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS