Gubernur Sultra Kembali Tinjau Sarana Prasarana Porprov 2022 di Buton

Iradat Kurniawan

Reporter Buton

Sabtu, 02 April 2022  /  12:03 pm

Kadispora Kabupaten Buton memberikan penjelasan kepada gubernur ketika melakukan kunjungan ke kompleks sarana olah raga Kabupaten Buton. Foto: Ist.

BUTON, TELISIK.ID - Perhelatan Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) XIV 2022, di mana Kabupaten Buton dan Kota Baubau menjadi tuan rumah, diketahui akan terlaksana awal Desember 2022 nanti.

Untuk itu, Gubernur Sulawesi Tenggara H. Ali Mazi, SH kembali melakukan peninjauan ke kompleks sarana prasarana olahraga yang telah dipersiapkan oleh Pemerintah Kabupaten Buton.

Dalam kunjungannya tersebut, beberapa pejabat turut mendampingi di antaranya Sekretaris Daerah Provinsi Sulawesi Tenggara, Bupati Buton, serta para pejabat eselon 2 Pemprov Sultra dan Pemkab Buton.

Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Kabupaten Buton, Zainuddin Napa kepada Telisik.id sangat antusias menanggapi kunjungan gubernur.

Baca Juga: Gelar Pasar Murah, Disperindag Bombana Jual Minyak Goreng Lokal

Dia menuturkan bahwa setelah gubernur melihat lokasi sarana olahraga di Kabupaten Buton, maka GOR segera akan dibangun.

Baca Juga: Sidak Sentra IKM Kelapa Terpadu, DPRD Bombana Temukan Kondisi Bangunan Terbengkalai

"Dalam waktu dekat akan segera diselesaikan proses lelang melalui Dinas Cipta Karya Provinsi Sulawesi Tenggara untuk pembangunan GOR," tutur Zainuddin Napa melalui pesan WhatsApp, Sabtu (2/4/2022).

"Selain itu, Pemerintah Kabupaten Buton sangat mengharapkan sarana prasarana, utamanya Gelanggang Olahraga (GOR) bisa segera dibangun," lanjutnya.

Dalam kunjungannya di Buton kali ini, gubernur juga mengunjungi sarana prasarana yang lain seperti stadion, wisma atlet dan kolam renang. (C-Adv)

Reporter: Iradat Kurniawan

Editor: Haerani Hambali